Bantuan demi bantuan, mulai disalurkan oleh berbagai elemen masyarakat guna menanggulangi para warga terdampakCovid-19.
- Gelar Road Show Perizinan Usaha Gratis Bagi Pelaku UMKM, Begini Harapan Pemkab Bondowoso
- 6 Jemaah Haji Asal Jember Meninggal di Mekkah, Ini Nama-namanya
- Tumpengan Bareng Cipayung Plus, Gubernur Khofifah Ajak Satu Padu Bersinergi Bangun Jawa Timur
Tak tanggung-tanggung, ratusan beras hingga ribuan butir telur pun disajikan dalam pembagian paket sembako di Lapangan Makodam V/Brawijaya, Surabaya.
Paket bantuan itu, adalah bentuk kerjasama antara pihak Kodam dengan Asosiasi pengusaha kafe dan restoran (Apkrindo).
“Saya berharap bantuan paket sembako ini, dapat meringankan beban hidup masyarakat,” ujar Pangdam V/Brawijaya, Mayjen TNI Widodo Iryansyah dikutip Kantor Berita RMOLJatim, Senin, (4/5).
Diberlakukannya Physical Distancing maupun PSBB di Surabaya, kata Pangdam, merupakan upaya yang saat ini gencar dilakukan oleh Pemerintah dalam memutus rantai penyebaran wabah corona.
“Untuk itu, marilah kita ikuti anjuran dan aturan dari Pemerintah, serta sadari bersama bahwa partisipasi aktif dari kitasemua, merupakan kunci keberhasilan dalam upaya melawan wabah ini,” katanya.
Bukan hanya itu, selama berlangsungnya penyaluran bantuan yang digelar secara simbolis tersebut, Mayjen TNI Widodo juga mengimbau masyarakat untuk menghindari adanya kerumunan.
“Sebab, itu dapat menjadikan ajang penyebaran dan penularan corona,” pungkasnya.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Sanksi Berat Dari Ketua Ansor Bila Terdapat Anggotanya Dukung Salah Satu Paslon
- Tekan Kematian Pasien Covid-19, Pemkab Sidoarjo Datangkan 10 Unit Alat Bantu Pernafasan
- Dinner di Atas Kapal Perang India, Pj Gubernur Adhy Sebut Akan Ada Kerjasama Bidang Pertanian