Calon Presiden yang diusung PDI Perjuangan, Ganjar Pranowo menyapa kader, partai koalisi, relawan, simpatisan di Gedung DPC PDIP Karanganyar, Jawa Tengah, Minggu (24/12).
- KPK Didesak Periksa Ganjar Pranowo di Kasus Skandal Korupsi e-KTP
- Usai Hasto Ditahan, KPK Didesak Usut Skandal Korupsi E-KTP Ganjar
- Paslon 2 Deklarasi Menang Satu Putaran, Ganjar: Kita Belum, Tunggu Dulu
Calon presiden nomor urut 3 ini optimistis bisa meraup suara masyarakat Solo Raya. Meski kota ini juga diperebutkan oleh pasangan calon lain.
Ganjar menyampaikan, waktu pemilihan Pilpres sudah semakin pendek yang digelar pada 14 Februari 2024. Dirinya juga mengapresiasi 'pasukan' yang disiapkan di TPS.
Dalam kesempatan tersebut Ganjar ingatkan untuk fokus mengamankan suara di masing-masing TPS. Karena disitulah kunci untuk meraih kemenangan.
"Dari semua partai, tidak banyak yang bisa tembus hingga akar rumput dan itu kekuatan itu terbesar PDIP. Kekuatan paling dahsyat adalah TPS, karena TPS paling dekat dengan rakyat," paparnya, dikutip Kantor Berita RMOLJateng, Minggu (24/12).
Ketua DPRD Jawa Tengah, Sumanto menegaskan, presiden produk asli Karanganyar, produk asli lereng gunung Lawu.
"Kita akan punya presiden produk asli gunung Lawu, lahir di Tawangmangu," paparnya.
Ditambahkan politikus PDIP ini, kehadiran Ganjar di tempat kelahirannya menjadi tambahan semangat memenangkan Ganjar-Mahfud.
Salah satunya dengan terus mensosialisasikan kepada masyarakat melalui calon anggota legislatif dan seluruh struktur partai.
"Kami yakin dapat meraih 80 persen suara di Karanganyar,” tegasnya.
Sementara itu, Ketua DPC PDIP Bagus Selo sebut kedatangan Ganjar berdampak positif bagi kader dan relawan untuk memantapkan pemilih dalam menjatuhkan pilihan.
"Beliau bersilaturahmi dengan semua caleg dan struktur PDI Perjuangan dan relawan. Termasuk parpol pengusung yakni Partai Hanura, Perindo dan PPP," pungkasnya.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- PDIP Belum Pasti Gabung Pemerintahan Prabowo, Analis Nilai Pertemuan dengan Megawati Tak Menjamin Koalisi Bertambah
- PDIP Klaim Hubungan Dengan Jokowi Selalu Hangat
- Deddy Sitorus PDIP Ditantang Ungkap Nama Utusan Jokowi: Hentikan Produksi Fitnah