Menghadapi pertarungan pemilihan presiden (Pilpres) Partai Gerindra berharap Partai Golkar bisa merapat dan bergabung mengusung Prabowo Subianto sebagai bakal capres pada Pemilu 2024.
- Usulan Penghapusan Anggaran Makan Bergizi Gratis di Sidoarjo Tuai Kontroversi
- Perayaan HUT Gerindra Ke-17 di Jawa Timur Sukses, Tampilkan Kekompakan dan Semangat Kader
- HUT DPC Gerindra Kota Probolinggo, Anggota Dewan Turun Langsung Bagikan Uang Dan Ratusan Nasi Kotak
Harapan itu disampaikan Sekjen DPP Partai Gerindra Ahmad Muzani kepada
wartawan di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (11/7).
“Itu harapan kami. Kami tidak geer, mudah-mudahan ini bukan suatu omongan geer. Harapan kami Golkar bisa bersama-sama dengan Pak Prabowo untuk mengusung beliau sebagai calon presiden,” ujar Muzani.
Terlebih, kata Wakil Ketua MPR RI fraksi Gerindra ini, komunikasi antara kedua ketua umum, Prabowo Subianto dan Airlangga Hartarto semakin intensif.
“Kita intensif dengan Golkar, Pak Prabowo bertemu Pak Airlangga beberapa kali, Pak Airlangga datang beberapa kali,” kata Muzani.
Adapun, mengenai kemungkinan Golkar bakal menawarkan Airlangga sebagai bakal cawapres untuk menajdi pendamping Prabowo, Muzani memahami hal itu.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- PDIP Gabung Kabinet, Golkar: Terserah Presiden
- Usulan Penghapusan Anggaran Makan Bergizi Gratis di Sidoarjo Tuai Kontroversi
- Jalankan Instruksi Ketum Golkar, Adies Kadir Bagikan 10.000 Paket Sembako di Surabaya dan Sidoarjo