Partai Gerindra sudah mengantongi nama sosok calon wakil presiden (cawapres) yang akan mendampingi Prabowo Subianto dalam Pilpres 2024.
- Usulan Penghapusan Anggaran Makan Bergizi Gratis di Sidoarjo Tuai Kontroversi
- Perayaan HUT Gerindra Ke-17 di Jawa Timur Sukses, Tampilkan Kekompakan dan Semangat Kader
- HUT DPC Gerindra Kota Probolinggo, Anggota Dewan Turun Langsung Bagikan Uang Dan Ratusan Nasi Kotak
Nama calon pendamping sang Ketua Umum Gerindra itu kemungkinan diumumkan setelah Rapimnas digelar.
Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad mengatakan, keputusan mengumumkan Prabowo Subianto sebagai capres akan dilakukan pada Rapimnas Partai Gerindra yang digelar akhir Juli 2022.
Namun khusus cawapres, Gerindra akan mengadakan satu forum lagi setelah Rapimnas untuk mengumumkan nama pendamping Prabowo itu.
“Sudah ada (cawapres) yang kita kantongi. Sudah ada,” kata Sufmi Dasco kepada wartawan di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, dilansir Kantor Berita Politik RMOL, Rabu (6/7).
Saat ditanya mengenai sosok cawapres yang akan diduetkan dengan Prabowo, Sufmi Dasco enggan membeberkannya. Termasuk soal kemungkinan cawapresnya bakal tunggal atau ada beberapa calon.
Dasco hanya bilang, sosok cawapres itu akan diumumkan di forum setelah Rapimnas Gerindra.
“Lah saya belum tahu ya, nanti apakah berkembang situasi. Tapi yang pasti kita akan bikinkan forumnya,” pungkas Sufmi Dasco.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- DMDI Dukung Rencana Prabowo Evakuasi Ribuan Warga Gaza ke Indonesia
- SBY Puji Keputusan Prabowo Pilih Jalan Negosiasi Hadapi Tarif Impor Trump
- PDIP Belum Pasti Gabung Pemerintahan Prabowo, Analis Nilai Pertemuan dengan Megawati Tak Menjamin Koalisi Bertambah