Setelah memberikan kepastian di wilayah Jawa Timur masih aman dari varian baru virus Corona B117, Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa saat ini masih memperjuangkan agar proses pengurutan DNA (Sequencing) tidak terpusat di Puslabkes Jakarta. Namun, bisa juga dilakukan dua laboratorium di Jatim yakni di Institute of Tropical Disease (ITD) Unair dan Balitbangkes Jatim.
- Yankes Bergerak Layani Ratusan Pasien di Pulau Raas Sumenep, Gubernur Khofifah: Wujud Program Jatim Sehat untuk Semua
- Relokasi Warga Kampung 1001 Malam ke Rusunawa Gelombang Ketiga hingga Minggu Mendatang
- Gebyar Peringatan Hari Anak Nasional 2022 di Surabaya Hadirkan Beragam Agenda Menarik, Begini Rinciannya
Khofifah mengatakan, pihaknya telah mengirim sampel virus Corona ke Puslabkes di Jakarta. Hasilnya, tidak satupun sampel yang menunjukkan adanya virus Corona B117.
"Alhamdulillah konfirmasi ke saya dan saya tanya sampel yang dari Jawa Timur tidak ditemukan mutasi B117 seperti yang teman-teman mendapatkan informasi itu ditemukan di Karawang, Jawa Barat. Jadi, alhamdulilah semua sebetulnya terkontrol," kata Khofifah dikutip Kantor Berita RMOLJatim usai serah terima jabatan Bupati dan Wakil Mojokerto Ikfina Fahmawati dan Muhammad Al Barra, di gedung DPRD Kabupaten Mojokerto, Jumat (5/3).
Masyarakat diimbau tidak panik dengan adanaya varia baru virus B117. Menurut Kemenkes varian baru virus Corona itu bisa menular dengan cepat. Namun, virus ini tidak mengakibatkan pasien yang terinfeksi menderita sakit berat sehingga tidak sampai penderita meninggal.
Guna mengatasipasi penyebaran varian baru virus Corona di Jatim, Satgas COVID-19 Jatim terus melakukan sampling terhadap orang-orang yang datang dari daerah terkonfirmasi B117.
Varian baru virus Corona dari Inggris itu ditemukan sudah masuk ke Indonesia. Yakni menginfeksi dua TKI asal Karawang yang pulang dari Arab Saudi. Namun saat ini, kedua pasien telah dinyatakan negatif.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Menjelang Bulan Ramadhan, Pemkab Bondowoso Dorong Capaian Vaksinasi
- Tol Fungsional Gending-Paiton Berhasil Urai Kemacetan Pada Arus Mudik dan Balik Lebaran
- 2.166 Personel Siap Jaga Pilkades Serentak Di Probolinggo