H-1 Lebaran, tim gabungan perketat penjagaan di pos penyekatan kawasan Perbatasan Jawa Timur-Jawa Tengah, tepatnya Kecamatan Bancar, Kabupaten Tuban dan Kecamatan Sarang, Kabupaten Rembang, Jateng.
- Bank Jatim Serahkan CSR Ke Pemkab Tuban Berupa Truck Distribusi Air Bersih
- Luncurkan Si Mas Ganteng 2, Gubernur Khofifah Sebut Beri Dampak Positif Sosial Ekonomi Bagi Integrasi Layanan Transportasi Hingga Pelosok Kecamatan di Tuban
- Bareskrim Ungkap Sindikat Penyalahgunaan BBM Subsidi Solar di Tuban dan Karawang, 8 Tersangka Ditangkap
Sebelum melakukan operasi sekat kepada mobil pemudik, petugas yang berjumlah 40 personil dari Polri, TNI, Dinas Perhubungan, Dinas Kesehatan dan Satpol PP, melakukan apel siaga lebih awal di depan pos penyekatan.
Pantauan Kantor Berita RMOLJatim, puluhan mobil sempat diputarbalikan petugas karena tidak memiliki surat kelengkapan perjalanan mudik sesuai Surat Edaran Satgas Covid-19 Nomor 13 tahun 2021 tentang pengetatan peniadaan mudik Lebaran.
Selain itu, pemudik dari luar kota yang akan memasuki Jawa Timur banyak yang terjaring petugas. Mereka diturunkan dari mobil untuk diperiksa kesehatannya di posko kesehatan yang disediakan. Setelah itu mereka disuruh putarbalik dan dilarang melanjutkan perjalanan menuju Jawa Timur.
"Ya kita putarbalikan saja jika ada yang tidak memiliki surat sebagai alat bukti dalam menempuh perjalanan," tegas AKP Ali Kantha, Kasat Bimas Polres Tuban, Selasa (11/5) malam.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Bank Jatim Serahkan CSR Ke Pemkab Tuban Berupa Truck Distribusi Air Bersih
- Luncurkan Si Mas Ganteng 2, Gubernur Khofifah Sebut Beri Dampak Positif Sosial Ekonomi Bagi Integrasi Layanan Transportasi Hingga Pelosok Kecamatan di Tuban
- Bareskrim Ungkap Sindikat Penyalahgunaan BBM Subsidi Solar di Tuban dan Karawang, 8 Tersangka Ditangkap