Sebanyak sepuluh tokoh ditunjuk menjadi Pembina Tim Kampanye Nasional (TKN) Koalisi Indonesia Maju (KIM) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming.
- Manut Habib Luthfi, Keluarga Besar Bani Falaq Deklarasi Dukung Prabowo-Gibran
- 50 Ulama Manut Perintah Habib Lutfi untuk Indonesia Maju Dukung Prabowo-Gibran
- Bersama Panglima TNI dan Kapolri, Habib Luthfi Hadiri Peresmian Monumen Jenderal Hoegeng
Pengumuman nama-nama itu disampaikan langsung oleh Sekretaris TKN Prabowo-Gibran Nusron Wahid di Ballroom Hotel Grand Kemang, Jakarta Selatan, Senin (6/11).
Nama-nama yang menjadi Pembina TKN Prabowo-Gibran berasal dari beragam latar belakang. Mulai dari politikus, pensiunan TNI hingga ulama.
Kesepuluh tokoh tersebut adalah: Habib Luthfi Bin Ali Bin Yahya (ulama asal Pekalongan), Wiranto (mantan Menkopolhukam), Aburizal Bakrie (mantan Ketua Umum Golkar), Hatta Rajasa (mantan Ketua Umum PAN), Prof Dr. KH. Asep Saifudin Chalim, Widodo Adi Sucipto, Agum Gumelar, E.E Mangindaan, Siti Hardjanti Wismoyo Arismunandar, dan Jeffrie Geovanie.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Kondisi Ekonomi yang Tidak Menentu dan Biaya Wisuda: Beban Tambahan bagi Masyarakat Menjelang Lebaran
- Sumardi Dorong OPD Pemprov Jatim Maksimalkan Pelayanan Meski Ada Efisiensi Anggaran
- Rencana Pemerintah Prabowo-Gibran Naikkan Tunjangan Guru Dapat Apresiasi DPRD Jatim