Anggota DPRD Jawa Timur Hadi Dediyansah atau Cak Dedi menyatakan mulai mempersiapkan sejumlah visi-misi menyusul rencana pencalonannya pada kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Surabaya 2024.
"Masyarakat Surabaya ini kan butuh pembuktian, visi dan misi saya itu sama seperti keinginan masyarakat," kata Cak Dedi dikutip Kantor Berita RMOLJatim, Selasa (2/4).
Salah satu aspek yang dimasukkan adalah peningkatan perekonomian masyarakat dan penguatan pada sektor pendidikan di Kota Surabaya.
"Kesempatan untuk mendapatkan pekerjaan juga susah, ini belum ada menejerial terhadap manusia Surabaya," ujarnya.
Kemudian terkait permasalahan kemiskinan, Cak Dedi menyebut harus dilakukan penelusuran lebih dalam, sehingga bisa berkesinambungan dengan skema penangan yang sudah dirancang.
Lebih lanjut, kata dia persoalan kemiskinan tidak hanya selesai dengan memberikan bantuan berupa sembako, namun yang dipikirkan adalah bagaimana membentuk kemandirian pada masyarakat kategori keluarga miskin (gamis).
"Harus mencari terobosan atau solusi baru, bahwa kalau orang miskin harus dicari problemnya dimana, semisal anaknya diberikan pekerja yang layak," ucapnya.
Sementara, perihal langkah pencalonannya masih menunggu restu dari Partai Gerindra. Saat ini langkah menyongsong Pilkada Surabaya masih terus dipersiapkan secara matang.
"Tentunya harus menyiapkan kader terbaiknya," ucapnya.
Lebih lanjut, Dedi mengatakan Partai Gerindra mempunyai mekanisme baku dalam menetapakan sosok yang diusung untuk Pilkada, dewan pimpinan pusat memegang kendali penuh perihal penetapan.
"Karena saya sendiri pengurus partai, akses untuk ke sana otomatis lebih mudah. Artinya semua levelnya sama," ucapnya.
Tak hanya itu, Cak Dedi menyatakan Gerindra selalu membuka pintu koalisasi dengan seluruh partai politik di Kota Surabaya.
"Kami melakukan terobosan-terobosan, lobi-lobi politik kepada partai-partai lain," pungkasnya.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Ditetapkan Sebagai Walikota, Eri Cahyadi Bakal Wujudkan Surabaya jadi Kota Terbaik se-Indonesia
- KPU Tetapkan Eri-Armuji Menang di Pilkada Surabaya, Tim Pemenangan Erji: Prestasi yang Luar Biasa
- Menang Atas Hasil Quick Count, Eri Cahyadi Ucapkan Terima Kasih ke Warga dan Janji Lanjutkan Program