Nilai-nilai 4 Pilar Kebangsaan (Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhineka Tunggal Ika) sangat penting untuk selalu terus disosialisasikan kepada masyarakat, tak terkecuali anak-anak dan lansia.
- Modal Kuat Erick Thohir Maju Pilpres Jabat Menteri BUMN dan Ketum PSSI
- Kapolri Tidak Antikritik, Masyarakat Diimbau Tidak Takut Kritik Polri
- Puan Dilaporkan Gegara Ultah, MKD: Bukan Perayaan Mewah
Demikian disampaikan Anggota Komisi X DPR RI dari Fraksi NasDem Moh Haerul Amri saat kunjungan Dapil dan sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan di Yayasan Miftahul Ulum, Lembaga Kesejahteraan Sosial (LKS) Anak dan Lansia, Desa Tampung, Kecamatan Lekok, Kabupaten Pasuruan, Jumat (29/4/2022).
Masyarakat terlihat semangat dan antusias mengikuti kegiatan sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan yang disampaikan oleh Gus Aam sapaan akrab anggota DPR RI dari Dapil Pasuruan dan Probolinggo tersebut,
Di penghujung bulan puasa Ramadhan, Wakil ketua Umum PP GP Ansor menyampaikan keutamaan dan kewajiban mencintai tanah air guna mempertahankan NKRI.
"Kita semua warga bangsa memiliki kewajiban menjaga NKRI. Yang mana keutamaan-Nya akan mendapatkan tempat yang mulia di sisi Allah. Sebab mencintai tanah air dan menjunjung tinggi ciptaan nya bagian dari pada iman,"ujar Gus Aam yang juga Mabinas PB PMII dikutip Kantor Berita RMOL Jatim.
Tercatat sejak tahun 1997 LKS yang bergerak di wilayah kemanusiaan sampai saat ini. Ketua yayasan selain fokus pada pembinaan Anak dan Lansia, termasuk juga kembangkan nilai-nilai 4 Pilar Kebangsaan.
"Saya ucapkan selamat datang dan terimakasih kepada Gus Aam DPR RI atas perhatiannya kepada Lembaga Kesejahteraan Sosial (LKS) Anak Dan Lansia. Selain fokus bangun kemanusiaan, lembaga kami akan kembangkan 4 Pilar Kebangsaan kedepan sebagai bentuk cinta tanah air," ucap Gus Somad Ketua Yayasan dalam sambutannya.
Sementara itu, nampak warga dengan cermat mengikuti sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan, masyarakat langsung terapkan seketika di forum.
"Alhamdulillah. Saya sangat beruntung mendapatkan pendidikan 4 Pilar Kebangsaan ini dari Gus Aam. Tentu saya akan aplikasikan pula kepada masyarakat sekitar," tukas Abdul Sholeh Tokoh Pemuda Lekok.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Bahas Target Ekonomi 8 Persen, Rizki Sadig Soroti Kesenjangan Digital dan Nasib Petani Gurem
- Politisi Nasdem Ahmad Ali Mangkir Panggilan KPK
- Revisi UU BUMN Disahkan, Menata Perusahaan Pelat Merah untuk Ekonomi Nasional