Hindari Penumpukan Penumpang- PT KAI Obral Tiket

Dalam rangka mengajak masyarakat agar menggunakan angkutan massal di masa angkutan Lebaran 2019, PT KAI Daop 8 Surabaya memberikan tarif spesial kepada pengguna layanan kereta api selama angkutan Lebaran 2019.


"Masyarakat bisa mendapat tiket kereta kelas Eksekutif, kelas Bisnis, dan Ekonomi dengan tarif special untuk perjalanan pada periode 26 Mei-16 Juni 2019," ujar Soeprapto pada Kantor Berita , Selasa (21/5).

Suprapto mencontohkan, promo tersebut antara lain perjalanan KA Argo Anggrek relasi Surabaya Pasar Turi - Gambir yang untuk Keberangkatan pada tanggal 9 Juni 2019 tarifnya Rp 750.000, untuk tarif kontrak flow yang berlaku pada masa sebelum lebaran yaitu mulai tanggal 26 s/d 28 Mei 2019 (relasi Surabaya Pasar Turi - Gambir) tarifnya menjadi berkisar kurang lebih antara Rp  400.000 hingga Rp 500.000.

Dalam momen mudik-balik yang akan dimulai beberapa hari lagi ini, pihak KAI menyadari betul animo masyarakat untuk menggunakan transportasi dalam rangka pulang ke kampung halamannya akan meningkat. Dengan adanya kehadiran promo ini diharapkan dapat memecah kepadatan di hari-hari mendekati hari-H Lebaran,” tuntasnya.[aji]

ikuti terus update berita rmoljatim di google news