Diguyur hujan lebat wilayah Kabupaten Madiun dikejutkan banjir bandang di Dusun Kebonduren, Desa Kenongorejo, Kecamatan Pilangkenceng, Kabupaten Madiun. Banjir bandang tersebut diketahui warga saat akan berbuka puasa, senin (1/4).
- Pemkot Surabaya Gerak Cepat Tangani Banjir Akibat Luapan Sungai Karangpilang
- 97 Hektar Sawah dan Ratusan Rumah di Gresik Terendam Banjir
- Dokter Benjamin Soroti Masalah Banjir di Sidoarjo: Perlu Langkah Konkret untuk Perbaikan Infrastruktur
Salah Satu Warga Setempat Agus Wahono menuturkan, peristiwa tersebut berawal dari guyuran hujan deras sekitar pukul 14.00 WIB. Sekitar 10 rumah rusak akibat diterjang banjir bandang. Saat ini dirinya sedang jaga jaga di rumah, guna antisipasi peristiwa susulan.
“Air masuk ke pemukiman warga mulai sekitar pukul 16.00 WIB. Perlahan lahan air mulai naik dan merendam rumah,” ujarnya.
Di tempat yang sama Kepala Desa Kenongorejo, Tatang Heru Purnomo menambahkan, sekitar 4 RT ini terkena imbas dari banjir bandang.
“Ketinggian air bervariatif mulai dari lutut sampai ada yang sepinggang orang dewasa,” bebernya,”
Banjir tersebut lanjut Tatang, luapan dari sungai Kebonduren, tepatnya aliran air dari hulu Kecamatan Sekar, Kabupaten Bojonegoro.
“Warga sudah dievakuasi ke tempat aman. Adapun jumlah rumah yang rusak masih kami inventarisir. Besok kami kerja bakti membersihkan sisa sisa lumpur,” pungkasnya.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Gelar Halal Bihalal, Alumni Secaba Senapati 96 Santuni Yatim Piatu di Kota Madiun
- Polisi Amankan Sepasang Kekasih Pembuang Bayi di Sawah Madiun, Akui Takut dan Malu Lahirkan di Luar Nikah
- Wabup Madiun Hadiri Rakor Keris Jateng 2025, Paparkan Skema KPBU Sebagai Strategi Pembangunan Infrastruktur