Menyambut HUT RI ke-75, PT KAI Daop 8 Surabaya memberikan memberikan potongan harga tiket hingga 75 persen.
- Arus Balik Lebaran, Dirut KAI Pastikan Layanan Berjalan Lancar dan Nyaman
- PT KAI Perkenalkan KA Madiun Jaya, Beroperasi 1 Februari 2025
- KAI Daop 7 Hadirkan Layanan Kereta Madiun-Pasar Senen PP
"Komitmen PT KAI Daop 8 Surabaya dalam menyemarakan perayaan HUT RI ke-75 ini. PT KAI Daop 8 Surabaya akan memberikan potongan harga tiket hingga 75 persen dan mengadakan undian bagi pelanggan kereta api," kata Manager Humas PT KAI Daop 8 Surabaya, Suprapto melalui pesan singkat yang diterima Kantor Berita RMOLJatim, Rabu (5/8).
Promo ini berlaku untuk perjalanan KA pada periode tanggal 6 sampai dengan 31 Agustus 2020. Tiket yang disediakan untuk program promo tersebut jumlahnya terbatas, serta tiket promo dapat dipesan di aplikasi KAI Access, Web kai.id, dan seluruh mitra resmi penjualan tiket KAI lainnya.
Ini bertujuan untuk memberikan peningkatan pelayanan kepada pelanggan. Melalui promo tersebut, KAI berharap minat masyarakat akan layanan kereta api akan semakin meningkat dengan tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat.
Pada masa Adaptasi Kebiasaan Baru, KAI tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat dalam perjalanan seperti pelanggan diharuskan menunjukkan Surat Bebas Covid-19 (Tes PCR/Rapid Test) yang masih berlaku (14 hari sejak diterbitkan) atau surat keterangan bebas gejala seperti influenza (influenza-like illness) yang dikeluarkan oleh dokter Rumah Sakit/Puskesmas bagi daerah yang tidak memiliki fasilitas Tes PCR dan/atau Rapid Test, wajib memakai masker, suhu tidak melebihi 37,3 derajat, dalam kondisi sehat (tidak demam, batuk, flu, dan sesak nafas), serta mengimbau pelanggan untuk memakai pakaian lengan panjang.
Selain harus dilengkapi surat keterangan bebas Covid-19, bagi Calon Penumpang KA Jarak Jauh juga diharuskan mengenakan Face shield selama dalam perjalanan hingga meninggalkan area stasiun tujuan. Bagi pelanggan dewasa, Face Shield akan disediakan KAI. Sedangkan pelanggan dengan usia dibawah 3 tahun (infant) agar membawa Face Shield pribadi.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Arus Balik Lebaran, Dirut KAI Pastikan Layanan Berjalan Lancar dan Nyaman
- PT KAI Perkenalkan KA Madiun Jaya, Beroperasi 1 Februari 2025
- KAI Daop 7 Hadirkan Layanan Kereta Madiun-Pasar Senen PP