Dari sejumlah nama potensial yang dinilai pantas maju pada kontestasi Pemilihan Presiden 2024, Partai Nasdem tampaknya sudah mempertimbangkan 3 nama. Ketiganya saat ini berstatus Gubernur aktif.
- KPU Tetapkan Prabowo-Gibran Presiden Dan Wapres RI, Gus Fawait: Kemenangan Rakyat Indonesia
- Jelang Putusan MK Terkait Sengketa Pilpres 2024, Khofifah : Insya Allah Prabowo-Gibran Menang
- Elektabilitas Anwar Sadad Sebagai Cagub Jatim Tembus 9%, ARCI Beberkan Faktornya
Masuknya tiga nama Kepala Daerah dalam pertimbangan Nasdem itu karena mereka dinilai memiliki kedekatan baik secara historis maupun komunikasi politik yang bagus selama ini.
Tiga Kepala Daerah itu adalah Gubenur DKI Jakarta Anies Baswedan, Gubenur Jawa Barat Ridwan Kamil, dan Gubenur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.
"Nasdem mempertimbangkan itu semua, kita mempertimbangkan Ganjar, Anies, dan Ridwan Kamil. Itu kita pertimbangkan," ujar Ketua DPP Partai Nasdem, Saan Mustopa, kepada wartawan, di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (17/2).
Saan menjelaskan alasan pihaknya mempertimbangkan ketiga Gubernur yang dinilai potensial di Pilpres 2024 itu, karena ketiganya dekat dengan Nasdem.
Ridwan Kamil, kata Saan, secara emosional itu dekat dengan Partai Nasdem. Karena waktu menjadi Gubernur Jawa Barat, partai pengusung pertama RK adalah Nasdem. Selain itu, komunikasi RK juga sangat baik, bahkan masyarakat mengidentikan RK dengan Nasdem.
"Pak Anies juga sama. Pak Anies tuh deklarator ormas Nasdem. Jadi, punya kedekatan dengan Nasdem. Pak Ganjar juga begitu, komunikasinya baik," tuturnya.
"Jadi tiga nama itu menjadi pertimbangan Nasdem," demikian Saan Mustopa.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Politisi Nasdem Ahmad Ali Mangkir Panggilan KPK
- Tandas Yang Menyesatkan
- Menghadapi Potensi Bencana Akibat La Nina: Fraksi NasDem Jatim Dorong Pemprov Proaktif Antisipasi Banjir