Aturan baru ditetapkan oleh PT Kereta Api Indonesia (KAI) terkait perjalanan mulai 3 januari 2022.
- Arus Balik Lebaran, Dirut KAI Pastikan Layanan Berjalan Lancar dan Nyaman
- PT KAI Perkenalkan KA Madiun Jaya, Beroperasi 1 Februari 2025
- KAI Daop 7 Hadirkan Layanan Kereta Madiun-Pasar Senen PP
Seperti dilansir dari Twitter @KAI121, sesuai SE Kemenhub No. 97 Tahun 2021 menyebutkan aturan baru.
1. Usia di atas 12 tahun
Syarat kereta api jarak jauh harus dilengkapi dengan vaksinasi minimal dosis pertama.
Jika belum dapat vaksin dikarenakan alasan medis, dapat menyertakan surat keterangan dari dokter spesialis atau dokter rumah sakit pemerintah sebagai pengganti vaksin.
Kemudian menunjukkan hasil negatif rapid test antigen 1x24 jam.
Sedangkan syarat naik kereta api lokal untuk usia di atas 2 tahun, menunjukkan vaksin dosis pertama.
Kalau belum dapat vaksin dikarenakan alasan medis, dapat menyertakan surat keterangan dari dokter spesialis atau dokter rumah sakit pemerintah sebagai pengganti vaksin.
2. Usia di bawah 12 tahun
Persyaratan naik kereta api jarak untuk anak di bawah 12 tahun yakni menunjukkan hasil negatif rapid test antigen 1x24 jam dan didampingi orang tua.
Sementara untuk kereta api lokal harus didampingi orang tua. Syarat tersebut berlaku bagi balita, batita dan bayi.
Masa liburan Natal & Tahun Baru sudah selesai #SahabatKAI, gmn liburan kalian naik KA kemarin? Semoga seru & berkesan ya.
3. Berikut daftar stasiun di Jatim yang menyediakan test antigen
Daop 7 Madiun, Madiun, Jombang, Blitar, Kediri, Tulungagung, Kertosono, Nganjuk.
Daop 8 Surabaya, Surabaya Gubeng, Surabaya Pasar Turi, Malang, Sidoarjo, Lamongan, Mojokerto, Babat, Kepanjen, Bojonegoro.
Daop 9 Jember, Jember, Ketapang, Kalisetail, Probolinggo, Rogojampi, Banyuwangi.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Arus Balik Lebaran, Dirut KAI Pastikan Layanan Berjalan Lancar dan Nyaman
- PT KAI Perkenalkan KA Madiun Jaya, Beroperasi 1 Februari 2025
- KAI Daop 7 Hadirkan Layanan Kereta Madiun-Pasar Senen PP