Inna Lillahi Wa Inna Ilaihi Raji'un, ulama besar Indonesia, Syekh Ali Jaber meninggal dunia dalam perawatan Covid-19 di Rumah Sakit Yarsi, Cempaka Putih, Jakarta Pusat, pukul 08.30 WIB
Dilansir dari Kantor Berita RMOLLampung, Kabar duka ini dipastikan oleh Ustad Yusuf Mansyur dalam twitannya serta dibenarkan Ketua Yayasan Syekh Ali Jaber, Habib Abdurrahman Al-Habsyi.
Sehari sebelumnya, kerabat Syekh Ali Jaber, Abu Raras menjelaskan kondisi kesehatan terkini juri Hafiz Quran RCTI itu semakin membaik usai terkonfirmasi positif Covid-19.
"Kabar Syekh Ali Jaber Alhamdulillah keadaannyaa stabil baik, saat ini masih ditidurkan dulu, untuk istirahat dan memastikan organ vitalnya sempurna fungsi dan kinerjanya," jelasnya, Rabu (13/1).
Ia menuturkan, organ dalam Syekh Ali Jaber terus menguat. "Alhamdulillah, Syekh enggak ada demam, kondisi jantung bagus, organ yang lain baik, oksigen normal," tambahnya.
Syekh Ali Jaber dirawat akibat positif Covid-19 sejak akhir Desember lalu. Selama perawatan, penceramah yang telah mengantongi paspor Indonesia itu sempat dikabarkan kritis.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Umat Islam Diimbau Taati Seruan Ulama soal Palestina
- Rekrutmen Polri Dari Hafidz Di Apresiasi Ulama Jombang
- Fadli Zon: Sejak Dulu Pak Prabowo Dekat Ulama hingga Habib