Serangkaian serangan bom yang menargetkan kelompok Taliban di Jalalabad pada Sabtu (18/9) dipastikan dilakukan oleh kelompok ISIS.
- Bernegosiasi dengan Taliban
- Afghanistan jadi Negara Paling Tidak Aman di Dunia, Ini Respon Taliban
- 60 Persen Profesor Mundur Sebagai Pengajar di Kampus Gaga-gara Menolak Kebijakan Taliban
Pengakuan tersebut disampaikan kelompok militan itu di kantor berita milik mereka, Amaaq, di saluran Telegram pada Minggu (19/9) waktu setempat.
“Lebih dari 35 anggota milisi Taliban tewas atau terluka dalam serangkaian ledakan yang terjadi (pada hari Sabtu dan Minggu),” kata ISIS, seperti dikutip dari Al-Arabiya, Senin (20/9).
Sebelumnya wakil pejabat Taliban Zabihullah Mujahid, mengkonfirmasi ledakan yang menargetkan kendaraan Taliban di kota Jalalabad, pusat provinsi Nangarhar, Bilal Karimi kepada outlet berita Afghanistan TOLOnews pada Minggu (19/9).
Menurut TOLOnews ledakan di Kabul pada Sabtu (18/9) melukai dua orang dan dua ledakan di Nangarhar melukai sekitar 20 orang.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Densus 88 Tangkap Seorang Terduga Teroris Terafiliasi ISIS
- Bernegosiasi dengan Taliban
- Afghanistan jadi Negara Paling Tidak Aman di Dunia, Ini Respon Taliban