Jamaah Haji Jember Manfaatkan Sisa Waktu untuk Umroh dan Kunjungi Tempat Bersejarah di Makkah

Jamaah Haji Assuniyah Kencong Jember, saat di Ji'ronah/Ist
Jamaah Haji Assuniyah Kencong Jember, saat di Ji'ronah/Ist

Setelah seluruh rangkaian ibadah haji selesai, jamaah haji asal Kabupaten Jember memanfaatkan sisa waktu 10 hari dengan  melakukan umrah sunnah serta berwisata.


Mereka melakukan wisata religi di tempat bersejarah serta mengunjungi pasar tradisional memburu oleh-oleh di sekitar Kota Mekkah.

"Senin 25 Juli 2022, ba'dah subuh, jamaah haji Jember sudah harus bergeser ke Madinah," ujar Ketua KBIHU Assuniyah Kencong, KH Ahmad Ghanim Jauhari, dikutip Kantor Berita RMOLJatim, Jumat (15/7). 

"Untuk jamaah Assuniyah hari ini (Jumat 16 Dzulhijjah 1443 H/ 15 Juli 2022) akan menunaikan ibadah umrah sunnah, dengan miqat Ji'ronah," sambungnya.

Diketahui, jumlah jamaah haji Kabupaten Jember, sekitar 950 orang atau sekitar 49 persen, dari quota normal. Mereka tergabung dalam Kloter 24, kloter 26 dan kloter 27.

Dia menjelaskan, rombongan KBIHU Assuniyah, tergabung dalam kloter 27 ini, akan berangkat, dengan menyewa bus sendiri. Berangkat pukul 15.00 waktu Arab Saudi (Pukul 19.00 WIB). Dengan tempat miqat dan berihram dari Ji'ronah,  sekitar 24 kilometer Timur laut dari Masjid Haram Mekkah. Namun sebelum menuju Ji'ronah rombongan mampir terlebih dahulu di pasar murah tradisional Ka'kiyah.

"Sekarang berbelanja, setelah  pasar seng ditutup, pindah ke pasar ja'fariyah (sebelah timur Masjidil haram), sekarang pasar ja'fariyah ditutup juga, jadi jika ingin belanja dengan harga murah, cari di pasar Ka'kiyah," katanya.

Malam ini, pukul 19.00 waktu Arab Saudi (23.00. WIB), kami langsung berangkat menuju Ji'ronah.

Hal senada disampaikan jamaah mandiri asal Jember lainnya yang tergabung dalam kloter 24. 

"Setelah menyelesaikan Tawaf Ifadah, jamaah lebih banyak istirahat,  mengerjakan sholat jamaah serta  memperbanyak dzikir di mesjid harom atau di mesjid terdekat," ujar Ketua regu 30 rombongan 8 Jember kloter 24, Sucipto.

Dia merencanakan Sabtu (16 Juli 2022 M/ 17 Dzulhijjah 1443 H akan ziaroh ke tempat-tempat bersejarah Islam, diantaranya mengunjungi Gua Hiro, Gua Tsur, dan Hudaibiyah. 

"Setelah itu akan melakukan umrah sunnah, yang kedua kalinya, dengan miqot umrah Sunnah  dari masjid Aisyah Tan'im.

Diketahui, ada 3  tempat miqat di kota Mekah Al Mukaromah, yang biasa digunakan oleh jamaah haji atau warga yang tinggal di Mekkah yakni Masjid Ji’ranah, Masjid Aisyah di Tan’im dan Masjid Hudaibiyah di Hudaibiyah.

Tempat miqat,  yang paling dekat di kota Mekah adalah Mesjid Aisyah di Tan'im, terletak sekitar 7,5 kilometer dari Masjidil Haram.

ikuti terus update berita rmoljatim di google news