Jamin Ketersedian Beras- Buwas Bersinergi Dengan Koramil dan Polsek

Sejumlah gebrakan untuk menjamin ketersediaan pangan terutama beras menjelang bulan suci Ramadhan dan hari raya Lebaran, sudah disiapkan Kepala Bulog (Kabulog) Komjen (Purn) Budi Waseso akrab dipanggil Buwas.


"kesediaan stok yang memadai aman, terus harga yang stabil terjangkau masyarakat kita," kata Buwas saat pemushanan Narkoba jenis Sabu di Silang Monas, Jakarta, Jumat (4/5).

Mantan Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) itu akan menyimpan ketersediaan beras hingga tingkatan warung.

"Beras perlu ada di warung-warung, seperti warung kelontong yang ada di masyarakat, sehingga tidak hanya sampai di agen saja,” katanya.

Pensiunan bintang tiga Polri juga berharap Bulog bisa membackup agen-agen beras hingga ke pelosok negeri yang selama ini belum terealisasi.

Dengan begitu, sambung Buwas, tidak lagi ada mafia yang memainkan harga beras di tengah masyarakat. Cara lainnya, melibatkan Polsek dan Koramil, untuk mempermudah masyarakat mengakses beras.

Kata Buwas, dengan adanya Koramil dan Polsek sebagai agen beras, maka akan semakin mudah Bulog dalam mengontrol dan memantau distribusi.

"Jadi jelas aman, Bulog akan ngedrop beras-beras itu di Polsek dan di Koramil sentra-sentra masyarakat itu berada, jadi tidak ada yang bisa mempermainkan harga," ujar Buwas seperti dilansir Kantor Berita Politik RMOL. [dzk]

ikuti terus update berita rmoljatim di google news