Seorang pengendara motor tewas tertimpa pohon tumbang di Dusun Kedung Nilo, Desa Karang Semanding, Kecamatan Balung, Kabupaten Jember Rabu (13/3) sore.
- 2 Tahun Pimpin Jember, Duet Hendy-Gus Fijaun Doa Bersama Refleksi Capaian Kerja
- Antisipasi Wabah PMK, Banyuwangi Gencarkan Surveilans ke Daerah Perbatasan hingga Pasar Hewan
- Sukses Wujudkan Kabupaten Layak Anak, Gresik Raih KLA Nindya 2023
Korban bernama Hengky Bagus Afandi (32) warga Desa Balung Lor, Kecamatan Balung, Kabupaten Jember.
Menurut Kapolsek Balung, AKP Sunarto, korban adalah karyawan salah satu BPR yang melintas di Dusun Kedung Nilo saat terjadi angin kencang sekitar pukul 16.30 WIB.
Saat itu korban mengendarai sepeda motor Honda Vario Nopol P 4281 dari arah timur dan hendak pulang kerja.
"Sesampai TKP, terpaan angin semakin kencang dan secara tiba-tiba pohon trembesi di pinggir jalan tumbang," ucap AKP Sunarto dikutip Kantor Berita RMOLJatim, Rabu (13/3).
Karena jarak terlalu dekat, korban tidak bisa menghindar. Pohon tersebut tumbang mengenai tubuh korban. Akibat korban meninggal dunia seketika di tempat kejadian perkara.
Melihat kejadian itu, warga langsung mendatangi TKP untuk memberikan pertolongan. Warga juga melaporkan peristiwa itu ke Mapolsek Balung.
Dengan dibantu warga, pihaknya langsung memberikan pertolongan dan mengevakuasi pohon tumbang. Sehingga jalan yang semula macet total, bisa lancar kembali.
"Saat itu juga kami membawa jenazah korban ke RSUD Balung untuk divisum," jelas mantan Kapolsek Urban Sumbersari Kepolisian Resort Jember ini.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Dampingi Presiden Jokowi Tinjau Pasar Bululawang dan Pasar Rakyat, Gubernur Khofifah Pastikan Inflasi di Jatim Terkendali
- Operasi Yustisi di Ngawi, 36 Warga Terjaring Tak Gunakan Masker
- Rayakan HUT RI ke 77, Relawan Des Ganjar Ponorogo Gelar Berbagai Lomba