Mendekati Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kediri bersama Tim Penggerak PKK menggelar kegiatan pasar murah dan pemberian paket souvenir kepada masyarakat kurang mampu.
- Kondisi Ekonomi yang Tidak Menentu dan Biaya Wisuda: Beban Tambahan bagi Masyarakat Menjelang Lebaran
- Sumardi Dorong OPD Pemprov Jatim Maksimalkan Pelayanan Meski Ada Efisiensi Anggaran
- Revitalisasi Pasar Kembang Tahap Pertama Segera Dimulai, PD Pasar Surya Bangun TPS untuk Pedagang
Mendekati Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kediri bersama Tim Penggerak PKK menggelar kegiatan pasar murah dan pemberian paket suvenir kepada masyarakat kurang mampu.
Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Kediri Eriani Annisa Hanindhito mengatakan, kegiatan pasar murah dilakukan empat tahap dan pelaksanaannya dimulai di Desa Kandat, Kecamatan Kandat pada Senin (1/4).
"Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian pemerintah, Mas Dhito (panggilan akrab bupati) untuk mengurangi beban masyarakat serta sebagai upaya pengendalian inflasi akibat terjadinya lonjakan harga bahan pokok akhir-akhir ini." kata Mbak Chica kepada Kantor Berita RMOLJatim di lokasi pasar murah, Senin (1/4).
Mbak Cicha menyebut setelah pasar murah di Desa Kandat akan dilanjutkan di Desa Joho, Kecamatan Semen pada Rabu (3/4), Desa Gedangsewu Kecamatan Pare pada Jumat (5/4) dan Desa Kwadungan, Kecamatan Ngasem pada Minggu (7/4) mendatang.
Mendukung pelaksanaan kegiatan pasar murah tersebut, Pemkab bersama Tim Penggerak PKK Kabupaten Kediri menggandeng perusahaan swasta untuk penyediaan bahan pokok dengan harga yang lebih murah.
"Dalam kegiatan pasar murah ini, juga diadakan pemberian paket souvenir untuk warga Desa Kandat khususnya masyarakat yang lebih membutuhkan," ungkapnya.
Total ada 300 paket suvenir yang dibagikan. Dalam pasar murah itu berbagai bahan pokok juga disediakan seperti beras, telur, minyak goreng, gula, bawang juga cabai yang dijual dengan harga lebih murah.
Selain kegiatan pasar murah, Pemkab Kediri juga secara rutin melakukan pemantauan guna memastikan keamanan dan ketersediaan stok bahan kebutuhan pokok.
Kepala Dinas Perdagangan Kabupaten Kediri Tutik Purwaningsih mengatakan, berdasarkan pantauan beberapa komoditas terutama daging harga masih tinggi, namun untuk komoditas yang lain sudah mulai turun.
“Jadi sampai hari ini pantauan dan analisa kami dari harga stabil, untuk telur sudah mulai landai, beras juga mulai turun, apalagi cabai,” pungkasnya. (Adv)
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Open House Lebaran Hari Kedua di Kediaman Gubernur Khofifah, Hadir Uskup Surabaya RD Agustinus Tri Budi Utomo dan Para Suster
- Indosat Perkuat Kapasitas Jaringan di Jatim Selama Musim Arus Mudik-Balik Lebaran
- Pastikan Ketersediaan Stok Sembako Jelang Lebaran, Gubernur Khofifah Tinjau Pasar Pangan Murah di Sidoarjo