Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dispendukcapil) Kabupaten Gresik melakukan upaya jemput bola dengan mendatangi rumah warga di Pulau Bawean. Tujuannya untuk mendata dan melakukan perekaman e-KTP (KTP elektronik) bagi yang belum melakukannya.
- Momentum Syawal, PWI Jombang Sowan Kiai
- Resmikan Kantor JMSI Aceh, Sekjen JMSI: Semoga Perusahaan Pers di Aceh Lebih Profesional dan Modern
- Komitmen Jatim Tetap Jadi Lumbung Pangan Nasional, Ini Langkah Gubernur Khofifah
"Dengan jemput bola atau mendatangi langsung warga untuk dilakukan perekaman langsung di lokasi tempat tinggalnya. Kami berharap tidak ada lagi, warga yang tidak tercover e-KTP," ujarnya dikutip Kantor Berita , Kamis (28/3).
Selain e-KTP, lanjutnya, masyarakat juga bisa mengajukan kartu keluarga (KK), Akta Kelahiran maupun Akta Kematian. Sehingga, bisa meringkankan beban masyarakat Pulau Bawean untuk tidak jauh-jauh datang ke Kantor Dispendukcapil.
Wabup menambahkan, perekaman e-KTP dan pembuatan akta kelahiran maupun administrasi kependudukan lainnya dengan jemput bola tersebut akan lebih memudahkan masyarakat.
"e-KTP sangat penting bagi masyarakat untuk melakukan segala urusan, seperti masuk sekolah, akses pelayanan kesehatan dan lain sebagainya," tukasnya.
"Maka dari itu, kepada masyarakat diharapkan harus menyadari pentingnya administrasi kependudukan. Untuk mengurus itu semua, bukan merupakan hal yang sulit. Namun manfaatnya akan dirasakan kelak dikemudian hari," tandasnya.[eze/aji
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Banyak Sampah Berserakan, Anggaran DLH Bangkalan Tak Cukup Tambah Armada
- Truk Expedisi Terbakar di Probolinggo
- Jelajah Cita Rasa Nusantara Bersama Grand Swiss-Belhotel Darmo Surabaya