Sejauh ini, sudah ada tiga bakal calon presiden potensial yang akan berlaga pada Pilpres 2024. Jika berlangsung dua putaran, maka distribusi suara capres yang tidak lolos putaran kedua, akan menjadi penentu kemenangan.
- KPU Tetapkan Prabowo-Gibran Presiden Dan Wapres RI, Gus Fawait: Kemenangan Rakyat Indonesia
- Jelang Putusan MK Terkait Sengketa Pilpres 2024, Khofifah : Insya Allah Prabowo-Gibran Menang
- Elektabilitas Anwar Sadad Sebagai Cagub Jatim Tembus 9%, ARCI Beberkan Faktornya
Sebaran suara jika Pilpres 2024 berlangsung dua putaran, dibedah dalam survei terbaru PatraData.
Simulasinya, kata peneliti PatraData Rezki Adminanda, capres yang maju adalah Prabowo Subianto, Ganjar Pranowo, dan Anies Baswedan.
"Pada simulasi pertama, pemilih Prabowo lebih banyak memberikan dukungan terhadap Ganjar (42 persen) dibandingkan ke Anies (38,1 persen)," ujar Rezki dalam keterangan tertulis diberitakan Kantor Berita Politik RMOL, Rabu (11/10).
Pada simulasi kedua, kata dia, pemilih Ganjar terlihat lebih banyak mengalihkan dukungannya kepada Prabowo (67,1 persen) dibandingkan ke Anies (19,6 persen).
"Sementara pemilih Anies lebih banyak mengalihkan dukungannya kepada Prabowo (57,9) dari pada ke Ganjar (21 persen).
PatraData melakukan survei tersebut melalui wawancara telepon kepada 1.220 responden, yang dimulai tanggal 1-7 Oktober.
Survei menggunakan asumsi simple random sampling. Ditetapkan margin of error sebesar ±2,9 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Prabowo Hapus Kuota Impor, Ra Huda Ingatkan Nasib Petani Garam Madura
- Prabowo Jaga Keseimbangan Politik Dengan Mengutus Didit Berlebaran ke Megawati dan Jokowi
- DPRD Magetan Lecehkan Instruksi Presiden Prabowo