Presiden Joko Widodo memastikan tidak akan ikut campur ketika anak bungsunya, Kaesang Pangarep benar memutuskan terjun ke dunia politik.
- Bertemu Sespimmen Polri di Solo, Ada Upaya Jokowi Ingin jadi Pusat Perbincangan Publik
- Jokowi Dinilai Sedang Mengatur Skenario Gibran Capres 2029
- Beda Prabowo-Jokowi, Satunya Tak Pakai Buzzer Satunya Gunakan Buzzer
Penegasan tersebut disampaikan di sela Presiden Jokowi menghadiri kegiatan Kick Off Keketuaan Indonesia di ASEAN tahun 2023 di kawasan Sarinah, Jakarta Pusat, Minggu (29/1)
"Saya enggak akan ikut-ikut," ujar Jokowi disela-sela kegiatan Kick Off Keketuaan Indonesia di ASEAN tahun 2023 di kawasan Sarinah, Jakarta Pusat, Minggu (29/1).
Mantan Gubernur DKI Jakarta itu mengakui, Kaesang sudah berbicara langsung kepadanya untuk terjun ke dunia politik. Namun, dirinya selalu memberi kebebasan kepada anak-anaknya.
"Saya enggak mempengaruhi, saya tidak memutuskan. Karena mereka sudah punya keluarga sendiri. Harus bertanggung jawab, bisa memutuskan sendiri," tandas Jokowi.
Sementara itu, beredar narasi Wali Kota Surakarta saat ini Gibran Rakabuming Raka akan maju ke Pemilihan Gubernur (Pilgub) DKI Jakarta atau Pilgub Jawa Tengah pada Pemilu 2024 mendatang.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Bertemu Sespimmen Polri di Solo, Ada Upaya Jokowi Ingin jadi Pusat Perbincangan Publik
- Jokowi Dinilai Sedang Mengatur Skenario Gibran Capres 2029
- Beda Prabowo-Jokowi, Satunya Tak Pakai Buzzer Satunya Gunakan Buzzer