Dengan membawa rombongan influencer yang mayoritas artis datang ke Ibukota Negara (IKN) Nusantara, Kalimantan Timur (Kaltim), Presiden Joko Widodo dianggap sedang menyelamatkan citra pemerintahannya.
Demikian pendapat komunikolog politik dan hukum nasional, Tamil Selvan alias Kang Tamil saat merespon Jokowi yang membawa influencer menjelang berkantor selama 3 hari di IKN mulai hari ini, Senin (29/7).
Sejumlah influencer dan pegiat seni yang dibawa, di antaranya Nagita Slavina, Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah, Irwansyah dan Zaskia Sungkar, Ferry Maryadi, Omesh, serta Gading Marten.
"Jelas niat Jokowi guna menepis rumor yang terbentuk selama ini bahwa IKN seolah mustahil untuk terjadi," kata Kang Tamil dimuat Kantor Berita Politik RMOL, Senin (29/7).
Menurut Kang Tamil, dengan berkantor di IKN selama beberapa hari dan diberitakan secara eksklusif oleh para influencer tersebut, Jokowi berharap dapat terbentuk sebuah opini publik yang positif dan mendominasi, dan tertarget langsung kepada masyarakat akar rumput.
"Saya kira ini hal baik dari sisi 'menyelamatkan citra pemerintah' di mata masyarakat. Namun, di sisi lain yang tidak kalah penting, apakah IKN ini bisa berjalan longlasting sesuai dengan keinginan Jokowi. Itu yang sampai saat ini, saya secara pribadi, tidak pernah menemukan kajian resmi dari pemerintah," terang Kang Tamil.
Dosen di Universitas Dian Nusantara ini menilai, kajian tersebut perlu disampaikan secara jelas ke masyarakat, sehingga semua lapisan masyarakat mengerti.
"Dan Jokowi tidak perlu repot untuk selalu memperindah opini publik tentang IKN dengan mendatangkan influencer seperti saat ini," pungkas Kang Tamil.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Jika Artis Itu Hebat, Jangan Cuma Nampang Sesaat Coba Cari Investor ke IKN
- Pemerintah akan Naikkan Harga BBM, PKS: Lebih Baik Tunda Pembangunan Infrastruktur
- IKN Nusantara Bisa Ditunda, Rizal Ramli: Jika Pemerintah Simpati Kesulitan Rakyat