Kabupaten Madiun meraih peringkat ke tiga dalam Sata Jatim award tahun 2023 yang digelar oleh Diskominfo pemerintah provinsi Jawa Timur pada Jumat (28/7) malam di Surabaya.
- Beredar Video Tiktok Kepala Puskesmas di Kabupaten Madiun Diduga Mendukung Salah Satu Paslon
- Bakesbangpol Sosialisasi Penguatan Ideologi Wawasan Kebangsaan kepada Pelajar SMA se-Kabupaten Madiun
- Inspektorat Kabupaten Madiun Gelar Peer Teaching dan Launching Aplikasi Evaluasi SAKIP
Penghargaan kepada Pemerintah Kabupaten/Kota, Organisasi Perangkat Daerah, Lembaga dan Individu yang menyukseskan program satu data di Jawa Timur ini diserahkan langsung Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa.
"Data inflasi itu kini bisa kita lihat setiap minggu, sehingga pengambilan kebijakan juga tidak bisa menunggu bulanan tahunan, harus saat itu juga," ujar Khofifah saat memberikan sambutan dikutip Kantor Berita RMOLJatim.
Lebih lanjut, Gubernur Khofifah juga menekankan pada percepatan implementasi satu data Jawa Timur.
"Satu data akan menjadi bagian dari percepatan efektivitas, efisiensi dan akuntabilitas dari proses pengambilan kebijakan pembangunan di Jawa Timur," jelasnya.
Gubernur Khofifah juga berterima kasih kepada pemerintah kabupaten/kota, OPD Pemprov Jatim, antar lembaga pemerintah pusat, juri dan Diskominfo sudah melakukan sinergitas terhadap satu data ini yang tiap tahunnya berkembang luar biasa. Diharapkan sinergitas dan konektivitas yang dibangun bisa terus ditingkatkan lagi.
Sementara itu, kepala dinas Kominfo kabupaten Madiun Sawung Rehtomo usai menerima pepenghargaan mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang turut membantu dalam validasi data. Sehingga kabupaten Madiun dapat meraih peringkat ke tiga penghargaan Sata Jatim award tahun 2023 yang digelar oleh Diskominfo pemerintah provinsi Jawa Timur.
" Terimakasih atas penghargaan bagi kabupaten Madiun dalam Sata award 2023 dan juga terimakasih kepada pihak pihak yang turut membantu serta terimakasih atas kerjasamanya, " Kata Sawung Rehtomo, sabtu (29/7).
Sebagai informasi, hal menarik dari SATA Jatim Award tahun ini ialah berbeda dengan tahun sebelumnya yang hanya memberi penghargaan pada perangkat daerah terbaik, tetapi tahun ini juga memberi penghargaan pada Kabupaten dan Kota se-Jawa Timur.
Berikut penerima Sata Jatim Awards 2023 :
Penghargaan Sata Jatim award tahun 2023 tingkat kabupaten/kota :
1. Terbaik I : Kota Surabaya
2. Terbaik II : Kabupaten Banyuwangi
3. Terbaik III : Kabupaten Madiun
4. Terbaik IV : Kabupaten Gresik
5. Terbaik V : Kota Blitar
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Beredar Video Tiktok Kepala Puskesmas di Kabupaten Madiun Diduga Mendukung Salah Satu Paslon
- Bakesbangpol Sosialisasi Penguatan Ideologi Wawasan Kebangsaan kepada Pelajar SMA se-Kabupaten Madiun
- Inspektorat Kabupaten Madiun Gelar Peer Teaching dan Launching Aplikasi Evaluasi SAKIP