Kapolres Jombang Berikan Penyuluhan Terkait Bullying dan Pencegahan Kenakalan Remaja di SMAN 1 Jombang

Kapolres jombang di sman 1 jombang
Kapolres jombang di sman 1 jombang

Kapolres Jombang, AKBP Ardi Kurniawan, didampingi Kasat Binmas dan Kasat Lantas, mengunjungi SMAN 1 Jombang untuk memberikan penyuluhan kepada para pelajar mengenai bullying dan pencegahan kenakalan remaja. Kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan sekolah yang aman, nyaman, dan bebas dari tindakan perundungan serta perilaku negatif lainnya.


"Penyuluhan ini sangat penting dalam upaya menciptakan lingkungan sekolah yang aman dan nyaman bagi semua pelajar," kata AKBP Ardi Kurniawan, Kamis (06/03/2025), dikutip dari Kantor Berita RMOLJatim.

Kapolres Jombang menjelaskan bahwa dalam penyuluhan ini, pihaknya turut melibatkan para ulama yang memberikan perspektif moral dan etika terkait bullying, dengan mengajak pelajar untuk lebih menghargai dan menghormati sesama. Menurutnya, bullying dapat berdampak buruk bagi korban, baik secara fisik maupun psikologis. Ardi menekankan bahwa bentuk bullying tidak hanya terbatas pada tindakan fisik, namun juga mencakup verbal dan cyberbullying.

“Kami ingin memastikan bahwa sekolah adalah tempat yang aman dan nyaman untuk belajar dan bergaul, bagi semua siswa,” ujar Ardi.

Kapolres Jombang juga menghimbau kepada para pelajar untuk tidak terjerumus dalam pergaulan bebas, penyalahgunaan narkoba, serta tindakan kenakalan remaja lainnya yang dapat merusak masa depan mereka. “Masa depan para pelajar ini sangat berharga. Jangan sampai dirusak oleh pergaulan yang salah. Fokuslah pada pendidikan dan raih cita-cita dengan cara yang positif,” tambahnya.

Selain itu, Ardi juga mengingatkan pentingnya peran aktif siswa, guru, dan orang tua dalam mencegah perundungan dan kenakalan remaja. Ia juga menyampaikan pentingnya keselamatan berlalu lintas bagi pelajar, agar mereka selalu berhati-hati dan mematuhi aturan saat berkendara.

Selama berlangsungnya kegiatan tersebut, para siswa dan guru SMAN 1 Jombang terlihat tertib dan penuh antusias mendengarkan paparan yang disampaikan oleh Kapolres. Diharapkan, dengan adanya penyuluhan ini, para pelajar lebih memahami pentingnya menghormati satu sama lain, menjauhi perilaku negatif, dan menciptakan lingkungan sekolah yang aman serta nyaman bagi semua.

Penyuluhan ini merupakan bagian dari upaya kepolisian untuk meningkatkan kesadaran para pelajar tentang pentingnya etika, moralitas, dan keselamatan dalam kehidupan sehari-hari.

ikuti terus update berita rmoljatim di google news