Kapolres Ngawi: Kita Pantau Kejahatan Sampai Perbatasan

Menjelang lebaran Idul Fitri 1440 Hijriyah, Polres Ngawi menerjunkan 530 personel. Kesiapan petugas tersebut dilakukan melalui gelar pasukan Operasi Ketupat Semeru 2019 di Alun-Alun Merdeka Ngawi, Selasa (28/5).


Ratusan personel keamanan nantinya bakal ditempatkan di 23 pos yang terbagi 14 pos pengamanan, 2 pos pelayanan, 7 pos pantau dan 2 pos terpadu. Tandas Kapolres Ngawi puluhan pos ini ditempatkan disepanjang jalur mudik antara Mantingan-Karangjati.

"Lebih utamanya dalam menjaga keamanan itu adalah kerjasamanya dengan masyarakat. Mari bersama menjaga situasi Ngawi ini yang kondusif," ucapnya.

Diakuinya, selama ini Ngawi merupakan satu wilayah perbatasan antara Jawa Timur dengan Jawa Tengah demikian juga sebagai salah satu pintu masuk arus mudik titik tengah selain jalur selatan maupun utara.

Sehingga apapun alasanya pengamanan mudik Lebaran 2019 kali ini menjadi satu prioritas yang dilakukan personel yang diterjunkan dilokasi. Meski demikian pihaknya tidak menerjunkan sniper untuk mengantisipasi bajing loncat.[pr/aji]

ikuti terus update berita rmoljatim di google news