Kapolres Pantau PPKM Darurat di Exit Tol Probolinggo Timur

Kapolres Probolinggo AKBP Teuku Arsya Kadhafi saat memantau perkembangan terkini PPKM Darurat/RMOLJatim
Kapolres Probolinggo AKBP Teuku Arsya Kadhafi saat memantau perkembangan terkini PPKM Darurat/RMOLJatim

Kapolres Probolinggo, AKBP Teuku Arsya Kadhafi, pantau perkembangan PPKM Darurat, di pos penyekatan di exit tol Probolinggo Timur, Kecamatan Leces. 


Hal itu dilakukan, sejauh mana perkembangan terkini, setelah PPKM Darurat berlaku di Indonesia utamanya di Jawa Timur, khususnya Kabupaten Probolinggo.

Hasilnya, masih banyak ditemukan pengguna jalan yang melintas di exit tol Probolinggo timur yang tidak menggunakan masker. Sehingga, dengan gerak cepat kepolisian memberikan masker.

"Hari ini sejak tanggal 3 pukul 00.00, sudah di berlakukan PPKM Darurat. Sehingga, kita berusaha semaksimal mungkin untuk melakukan pengecekan," jelas Kapolres Probolinggo, AKBP Teuku Arsya Kadhafi, seperti dikutip Kantor Berita RMOLJatim, Sabtu malam (3/7).

Menurutnya, warga luar daerah yang kedapatan melintas di jalur Probolinggo, diminta untuk putar balik.

"Kita minta untuk putar balik ke daerah asalnya. Karena, sudah jelas PPKM Darurat ini sudah berlaku," tegasnya

Selain itu masih kata mantan Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Pusat Polda Metro Jaya ini, pihaknya tidak main-main pada warga yang melanggar PPKM Darurat ini. Sebab, pihaknya sudah menyediakan sanksi bagi warga yang melanggar.

"Kita minta Satgas Covid-19, untuk melakukan Swab ditempat. Kalau positif, kita langsung karantina," ujarnya.

Kapolres berharap, agar warga di Kabupaten Probolinggo agar mematuhi Protokol Kesehatan. 

"Saya meminta agar warga di manapun agar mengikuti anjuran pemerintah. Karena, kita sama-sama menginginkan Pandemi ini segera berakhir," pungkasnya.

ikuti terus update berita rmoljatim di google news