Kapolri Sebut Tiga Masalah Di Pelabuhan Merak

RMOLBanten. Kapolri Jenderal Tito Karnavian menyebut ada tiga masalah besar yang muncul setiap musim mudik lebaran di Pelabuhan Merak.


Kata Tito, problema yang kedua adalah adanya antrian angkutan masuk menuju terminal. Selanjutnya yang paling fenomenal adalah penumpukan kendaraan yang mengakibatkan kemacetan hingga exit tol merak.

"Hal itu terus terjadi, tapi selalu bisa diantisipasi dengan baik. Tahun kita harus persiapkan agar semakin membaik," jelasnya.

Diterangkan Kapolri, menurut data yang dari pihak ASDP, ada peningkatan pemudik dibanding tahun lalu. Di mana saat ini baik pengendara roda dua, roda empat maupun pejalan kaki baru sekitar 30 persen yang menggunakan moda transportasi laut, yang seharusnya sudah diatasi 60 persen.

"Ada dua kemungkinan yang terjadi, pertama pemudik menggunakan moda transportasi lain dan masih banyak karyawan yang kerja sampai hari Selasa (12/6) besok," tegasnya.

"Meski masih terpantau lancar, kita telah menyiapkan strategi dan memperkirakan bahwa arus mudik di Selat Sunda ini terjadi pada H-3 Samapi H-1," tukasnya.

ikuti terus update berita rmoljatim di google news