Kemenparekraf Apresiasi Garena Game Jam, Kompetisi Game 48 Jam untuk Developer Muda

Kompetisi game 48 jam yang digelar oleh Garena
Kompetisi game 48 jam yang digelar oleh Garena

Garena, pengembang dan penerbit game global terkemuka, kembali menggelar kompetisi tahunan Garena Game Jam: Back For Round 2 di Universitas Ciputra Surabaya pada 24-26 Januari 2025. 


Acara ini diikuti oleh 130 pelajar dan mahasiswa, meningkat dari 100 peserta pada edisi pertama tahun 2023.  Kompetisi ini menantang para peserta untuk menciptakan game dalam waktu 48 jam dengan tema "2 Buttons," berbeda dari tema "Replayability" pada tahun sebelumnya.

"Garena bangga menjadi perusahaan game global pertama yang menghadirkan Game Jam di Indonesia," kata Hans Saleh, Country Head Garena Indonesia.  Ia berharap acara ini dapat menginspirasi kolaborasi dan menciptakan lebih banyak peluang bagi developer muda.

Garena Game Jam: Back For Round 2 mendapat dukungan dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) RI, Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) RI, Asosiasi Game Indonesia (AGI), Game Developer Arek Suroboyo (GADAS), dan Universitas Ciputra Surabaya.

Muhammad Neil El Himam, Deputi Bidang Kreativitas Digital dan Teknologi Kemenparekraf RI, mengapresiasi acara ini sebagai wujud kolaborasi yang membangun ekosistem talenta digital di bidang game.  

"Dengan mentoring dari tim developer global Garena, kami berharap acara ini dapat menjadi katalis lahirnya game lokal yang mampu bersaing di pasar internasional," ujarnya.

Sonny Hendra Sudaryana, Ketua Tim Fasilitasi Gim, Animasi, dan Startup Teknologi Baru Kominfo RI, juga memberikan apresiasi atas inisiatif Garena dalam mendukung pertumbuhan ekosistem game lokal.  Ia berharap Garena dapat menjadi role model bagi pelaku industri game lain.

Selain kompetisi, Garena Game Jam juga menyediakan sesi mentoring dari tim developer global Garena, termasuk tim developer Free Fire.  Pemenang kompetisi akan mendapatkan hadiah total Rp30 juta dan kesempatan untuk bergabung di IGDX bersama Garena Indonesia.

Garena Game Jam: Back For Round 2 digelar bersamaan dengan Global Game Jam Surabaya, menjadikan keduanya sebagai acara game jam offline terbesar di Indonesia dengan total 260 peserta.  Pada Garena Game Jam 2023, Suseh Studio memenangkan kompetisi dengan game MANPAC, Exploding Soes (Ghosting), dan Benson Impact (Hope).

ikuti terus update berita rmoljatim di google news