Polres
Gresik siap mengamankan Pilkades serentak yang berlangsung pada Rabu
(31/7) hari ini. Dengan dibantu TNI dan stakeholders terkait, Polres
Gresik akan menggelar Operasi Kepolisian Kewilayahan Polres. Operasi
yang mendapat dukungan Polda Jatim itu diberi nama 'Mantap Praja Giri
Santri 2019'.
- Minggu Pagi, Pemkot Surabaya Kembali Gelar CFD
- Pasca Rehab Telan Rp2,5 M, Pedagang di Pasar Kawak Kota Madiun Keluhkan Tak Tersedia Saluran Air
- Pemkot Surabaya Terjunkan 16 Unit Mobil Damkar Tanggani Kebakaran Sejumlah Rumah di Kawasan Kemayoran Baru
"Operasi itu diselenggarakan dengan mengedepankan kegiatan preemtif dan preventif. Serta penegakan hukum melalui penggelaran fungsi-fungsi kepolisian dalam bentuk Satuan Tugas, untuk mengamankan 264 Desa dari 356 Desa yang akan melaksanakan Pilkades," kata Kapolres Gresik AKBP Wahyu S Bintoro, Senin (29/7).
Menurut dia, aparat kepolisian berkomitmen menjaga agar Pilkades berlangsung aman dan damai.
"Saya tekankan bahwa Polres Gresik berkomitmen untuk terus bekerja keras guna menjamin penyelenggaraan Pilkades tahun 2019 agar dapat berjalan dengan aman, lancar dan damai," katanya.
Menurut Wahyu, Pilkades 2019 memiliki kompleksitas kerawanan dan karakteristik yang khas karena dilaksanakan secara serentak. Ini dapat memunculkan potensi kerawanan di bidang keamanan. Di antaranya pemanfaatan politik identitas dan penyebaran isu-isu yang dapat memecah belah kerukunan warga.
"Ada beberapa penekanan untuk dipedomani dan dilaksanakan ada enam amanat," lanjut Wahyu.[bdp]
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Wali Kota Eri Cahyadi Ajak Dialog Bersama Mahasiswa, Unjuk Rasa di Surabaya Berlangsung Tertib
- Kebutuhan Beras Sekitar 15 Ribu Ton Per Bulan, Pemkot Surabaya Pastikan Stok dan Harga Terkendali
- Wali Kota Eri Ingin Masjid Al-Kautsar Jadi Masjid Pertama yang Menerapkan Kampung Madani