Membanjirnya tenaga kerja asing (TKA) di Indonesia mengundang Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Muhaimin Iskandar angkat bicara.
- Ekonomi Surabaya Tumbuh Melesat 5,76 Persen Tertinggi di Jatim, Kemiskinan Ikut Turun
- bank bjb Raih Penghargaan Emisi Korporasi 2022 untuk Dua Kategori
- Ramadan 2024, PRPP Salurkan Ribuan Paket Bantuan untuk Warga Sekitar Area Proyek GRR Tuban
Pria yang akrab disapa Cak Imin ini mengaku semasa dia menjabat sebagai Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Menakertrans) pada masa pemerintahan Presiden RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dulu, jumlah TKA tak banyak seperti sekarang.
"Enggak ada ramai (TKA seperti sekarang)," akunya saat ditemui usai acara tasyakuran Milad 86 tahun Pemuda Muhammadiyah dan kick off Ekspedisi Kebangsaan Pimpinan Pusat Pemuda Muhammadiyah dengan tema "Menggembirakan Keberagaman, Memajukan Indonesia" di Pusat Dakwah Muhammadiyah, Jalan Menteng Raya, nomor 62, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (5/5).
Diketahui, saat ini yang menjadi Menakertrans adalah salah satu kader PKB, Hanif Dhakiri.
Cak Imin yang juga Wakil Ketua MPR RI ini, tak mempermasalahkan banjirnya tenaga kerja asing ke dalam negeri. Meski demikian, dia mengingatkan agar pemerintah tetap harus mengutamakan tenaga kerja domestik.
"Ya yang paling prinsip jangan sampai mengganggu rekruitmen tenaga kerja dalam negeri," pungkasnya. [dzk]
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Sri Mulyani : Uang Pecahan Rp 75 Ribu Dirancang Sejak 2018
- Bank Jatim Gelar Treasury BPD Talk 2022
- Jeratan Bunga Tinggi Pinjol Runtuhkan Ekonomi Masyarakat