Khofifah Temui Jamaah Haji Indonesia di Klinik Kesehatan di Makkah

Khofifah Indar Parawansa di Klinik Kesehatan Haji Indonesia (KKHI) di Makkah, Arab Saudi/Ist
Khofifah Indar Parawansa di Klinik Kesehatan Haji Indonesia (KKHI) di Makkah, Arab Saudi/Ist

Gubernur Jawa Timur 2019-2024 Khofifah Indar Parawansa mengunjungi fasilitas layanan kesehatan dari Klinik Kesehatan Haji Indonesia (KKHI) di Makkah, Arab Saudi. Khofifah memberikan semangat pada jamaah haji Indonesia, khususnya jamaah asal Jatim.


"Hari ini saya mengunjungi saudara-saudara kita yang sedang berhaji dan dirawat di KKHI. Alhamdulillah, banyak dari jamaah tersebut yang sangat puas dengan pelayanan dari KKHI," ujar Khofifah dikutip Kantor Berita RMOLJatim, Minggu (23/6).

Khofifah menilai, di samping tenaga profesional, layanan yang diberikan juga lebih disukai jamaah Indonesia karena di KKHI petugasnya diambil dari seluruh Indonesia, sehingga bisa berbagai macam bahasa daerah untuk komunikasi efektif kepada pasien.

Khofifah juga memberikan perhatian khusus kepada beberapa penyakit yang sering dialami jamaah Indonesia yang dirawat di KKHI yakni pneumonia, demensia, dan penyakit jantung.

Khofifah berharap ke depan pencegahan terhadap penyakit tersebut dapat dimaksimalkan selama jamaah masih ada di daerah masing-masing.

Khofifah juga mengunjungi beberapa jamaah yang akan ditanazulkan supaya bisa segera kembali kepada keluarga mereka di Indonesia lebih awal.

Selama ini KKHI Makkah memberikan pelayanan tanazul atau pemulangan peserta haji melalui kloter yang berbeda dengan kloter keberangkatan karena alasan sakit dan memenuhi kriteria laik terbang. 

"Saya rasa inisiatif tanazul awal ini juga cukup efektif, sehingga jamaah dengan perhatian khusus bisa segera bertemu keluarganya di Tanah Air, apalagi mereka sudah menuntaskan rukun hajinya," ujarnya.

ikuti terus update berita rmoljatim di google news