Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan Partai Gerindra yang sudah mendeklarasikan Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KIR) intensif berkomunikasi dengan Koalisi Indonesia Bersatu (KIB).
- Mantapkan Dukungan ke Ganjar-Mahfud, Forum Silaturrahim Gus dan Kyai Jatim Sowan ke Ponpes Fathul Ulum Pacet Mojokerto
- Sepakat Akhiri Konflik, Tentara Sudan dan Paramiliter RSF Bertemu di Jeddah
- Bamsoet dan LaNyalla Diingatkan Jangan Membodohi Publik Dengan Wacana Penundaan Pemilu
Meski begitu, menurut Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin, kemungkinan itu belum bisa diwujudkan.
“Belum, tapi kita saling komunikasi intensif dengan Golkar, sudah sangat dekat, artinya PKB, Golkar dan Gerindra semakin dekat,” kata Cak Imin kepada wartawan, Senin (13/3).
Kedekatan KIR dengan KIB, kata dia, dalam rangka memperkuat koalisi PKB dengan Gerindra menyongsong Pemilu 2024 mendatang.
“Tapi kedekatan ini menjadi poin untuk menguatkan koalisi PKB-Gerindra,” tandasnya.
Sebelumnya, Partai Golkar terbuka untuk meleburkan Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) dengan Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KIR).
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Jawab Sindiran Jazilul Fawaid, Baidowi: Saat PKB Jeblok di Pemilu 2009, PPP Tak Meremehkan
- Tali Bendera Putus, Gibran: Yang Penting Tetap Semangat
- PPP: Tak Pernah Ada Wacana Ganjar-Anies