Kontingen Jatim kembali mendapat medali emas di ajang Peparnas XVI Papua. Kali ini giliran dari Cabor Para Atletik. Medali tersebut dipersembahkan Nanda Mei Solihah dari nomor Lompat Jauh.
- Menuju Kursi Ketua Umum PSSI, Erick Thohir Banjir Dukungan
- Persik Siap Tempur! Latihan Tepat Waktu Jadi Senjata Rahasia
- Kemenangan Tim Voli Persit KCK Cabang Seatap PD V/Brawijaya Warnai Penutupan Voli Hari Ibu Ke-96
Bertanding di Stadion Lukas Enambe, Kamia (11/11) atlet yang punya nama panggilan Nanda Mei ini turun di Nomor Lompat Jauh. Nomor tersebut sendiri bagi para-atletik kelahiran Kota Kediri 17 Mei 1999 ini, merupakan baru. Karena kontingen Jawa Timur memberikan nomor tersebut secara mendadak di malam pembukaan, Jumat 5 November 2021.
Rupanya hal itu menjadi pelecut semangat sebagai pembuktian dirinya. Dan terbukti, Nanda Mei Solihah mampu menyumbangkan medali emas bagi kontingen Jatim. Ia mencatat dengan catatan lompatan sejauh 4,35 meter.
“Tiba-tiba banget dikabari sama pengurus Jawa Timur, itu pas setelah technical meeting, lari nggak ada lawannya. Satu-satu pilihan ya ganti nomor,” kata Nanda Mei, Kamis (11/11).
Nomor Lompat Jauh ini seolah menjadi tantangan bagi Nanda Mei yang sedari awal telah mempersiapkan diri untuk Lari 100 Meter. Nanda hanya ikut satu nomor tersebut karena statusnya sebagai atlet elite.
“Alhamdulillah bisa raih emas. Terimakasih untuk dukungan orang tua, dan semuanya yang mendukung dan mendoakan,” tutup Nanda.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Seleksi Timnas Pelajar U15 Tahap Ketiga, Gendut Doni: Yang Diambil 25 Pemain, Ini Kesempatan Mereka
- Wali Kota Eri: Stadion Gelora Bung Tomo Siap Digunakan sebagai Venue Piala Dunia U-17
- Jaga Keguyuban dan Kekompakan Warga Lewat Lomba Senam dan Voli, Wali Kota Eri Harap Jadi Agenda Rutin