Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melanjutkan penggeledahannya. Kali ini, KPK menggeledah dua rumah di jalan Imam Bonjol Kelurahan Sidomukti Kecamatan Kraksaan Kabupaten Probolinggo.
- Mantan Terpidana Kasus Korupsi Impor Daging Diduga Kembali Bermain di Kuota Impor Ikan
- KPK Pastikan Periksa LaNyalla di Kasus Korupsi Dana Hibah Jatim
- Sempat Membantah, Wahyu Setiawan Akui Sumber Uang Suap Harun Masiku dari Hasto
Awalnya, KPK menggeledah rumah bernomor 7. Penggeledahan itu dilakukan sekitar pukul 10.15 WIB. Sekitar pukul 13.15 WIB. KPK melanjutkan penggeledahan di rumah bernomor 8.
Dalam penggeledahan tersebut, banyak warga yang melintas di jalan Raya Imam Bonjol, berhenti untuk menyaksikan.
"Lo, ini rumahnya Mas Zulmi," celetuk seorang warga yang melintas, dikitip Kantor Berita RMOLJatim, Sabtu (4/9) siang.
Zulmi yang mempunyai nama lengkap Zulmi Noer Hasani, merupakan putra Hasan Aminuddin.
Sekitar pukul 15.36 WIB, rombongan KPK keluar dari rumah bernomor 8 di jalan Imam Bonjol.
Saat keluar, KPK terlihat membawa koper besar bertuliskan Jatim 1 dengan tinta merah.
Usai dilakukan penggeledahan oleh KPK, warga masih berdatangan dilokasi rumah tersebut.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Mantan Terpidana Kasus Korupsi Impor Daging Diduga Kembali Bermain di Kuota Impor Ikan
- KPK Pastikan Periksa LaNyalla di Kasus Korupsi Dana Hibah Jatim
- Sempat Membantah, Wahyu Setiawan Akui Sumber Uang Suap Harun Masiku dari Hasto