Kereta Rel Listrik (KRL) buatan PT Industri Kereta Api (Persero) akan melanjutkan tahapan uji coba di perlintasan Jabodetabek. Setelah melewati uji FAT (Factory Acceptance Test) dan uji dinamis pertama yang telah dilakukan di lintas Solo - Yogyakarta pada Maret 2025.
- Polres Mojokerto Dirikan Pos Pelayanan dan Pengamanan Nataru
- Pemkab Bondowoso Akan Bentuk TPPD Setelah Dewan Riset Daerah Dibubarkan
- Triwulan Pertama, Realisasi Pajak Daerah di Kota Surabaya Tembus Rp 579,7 Miliar
“Hari ini KRL diberangkatkan ke lintas Jabodetabek untuk melanjutkan tahapan pengujian. Semoga uji coba dapat berjalan lancar untuk melanjutkan tahapan pengujian selanjutnya,” kata Senior Manager Humas dan Kantor Perwakilan PT INKA (Persero) Nuur Aisyah, Rabu 16 April 2025.
KRL diberangkatkan dari Depo Solo Jebres dengan ditarik Lokomotif secara bertahap. Tahap pertama sebanyak 6 kereta yang telah diberangkatkan pada 16 April 2025 dini hari. Dilanjutkan tahap selanjutnya sebanyak 6 kereta dengan keseluruhan kereta dirangkai menjadi 1 rangkaian yang terdiri dari 12 kereta. Sarana KRL dikirim ke tujuan akhir stasiun Depok.
Uji coba akan dimulai dengan melanjutkan setting parameter dengan melangsungkan uji dinamis bersama PT KCI, Toyo Denki, dan Nabtesco di lintas Jabodetabek untuk memastikan performa operasional sarana KRL berjalan dengan optimal. Pengujian akan dilanjutkan dengan simulasi pembebanan penuh dan pada kelandaian maksimum.
Tahapan pengujian selanjutnya akan digelar bersama dengan Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA) sesuai dengan Peraturan Menteri Perhubungan Nomor 49 Tahun2023 tentang Standar, Tata Cara Pengujian, dan Sertifikasi Kelaikan Kereta Api Kecepatan Normal dengan Penggerak Sendiri.
Termasuk didalamnya Endurance Test sejauh 4.000 kmatau FFR (Free Fault Running) untuk kereta pertama. “Sambil menunggu proses pengajuan sertifikasi sarana dari KAI Commuter ke DJKA untukuji dinamis sejauh 4.000 kilometer,” pungkas Aisyah.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Pencegahan Covid-19 di Ngawi, Jangan Benturkan PKL Dengan Aparat
- 26 Pejabat Eselon II Jalani Asesmen, Ada Mutasi dalam Waktu Dekat ?
- Panen Raya dan Launching Paduka Ganessa, Plt Bupati Malang Dorong Produksi Garam Terus Berkembang