Kantor Staf Presiden (KSP) menerbitkan laporan satu tahun pemerintahan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Maruf Amin melalui website resminya, www.ksp.go.id.
- Mayoritas Warga NU dan Muhammadiyah di Jatim Dukung Prabowo-Gibran
- Aturan Wajib Daftar Bagi Google dan Facebook Diprotes Publik, Diduga Ancam Kebebasan Berekspresi
- IPO Kritisi RUU Penyiaran Larang Jurnalis Investigasi
"Pada periode kedua kepemimpinan Presiden Jokowi dan Wakil Presiden K.H. Maruf Amin, tradisi laporan tahunan diteruskan," tulis KSP dalam keterangannya, dilansir dari Kantor Berita Politik RMOL, Selasa (20/10).
KSP menyebutkan, laporan tahunan tersebut memberikan kesempatan kepada seluruh pemangku kepentingan yang ingin mendapatkan perspektif lebih utuh tentang program-program pemerintah yang berasal dari visi-misi Presiden.
Karena itu, KSP memastikan laporan tahunan ini berisi tentang seluruh program pemerintahan Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Maruf Amin, yang secara konten merujuk kepada visi misi Presiden.
Laporan tahunan pemeritahan Jokowi-Maruf memiliki tebal halaman 75 lembar, yang diataranya membahas soal capaian penanganan pandemi Covid-19, pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM), pembanguanan infrastruktur dan energi, serta investasi.
Selain itu, capaian pertumbuhan ekonomi nasional, reformasi birokrasi, pencegahan korupsi, pembangunan daerah hingga desa, adaptasi perubahan iklim, kesetaraan hak kaum difabel, Pancasila, dan juga kerangka pembangunan papua.
Adapun, laporan tahunan Jokowi-Maruf ini bisa diunduh oleh masyarakat luas melalui website resmi KSP.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Memahami Hukum dan Politik Indonesia dari Senayan
- FKIP Unej Siapkan 200 Buku Karya Dosen untuk Diakuisisi Lembaga Riset Negara
- G20 EMPOWER - BCG Luncurkan Buku “Best Practices Playbook 2021”