Dalam Pemilihan Legeslatif (Pileg) tahun mendatang, Partai Nasdem Kota Probolinggo menargetkan sebanyak 6 kursi.
- Politisi Nasdem Ahmad Ali Mangkir Panggilan KPK
- Tandas Yang Menyesatkan
- Menghadapi Potensi Bencana Akibat La Nina: Fraksi NasDem Jatim Dorong Pemprov Proaktif Antisipasi Banjir
Hal tersebut dikatakan saat gelar pengukuhan terhadap ketua DPC Nasdem Kecamatan Mayangan, Kota Probolinggo, Jawa Timur, Selamet Hidayat.
"Saya berharap pileg tahun depan Nasdem bisa memiliki sebanyak 6 kursi," ujarnya, dikutip Kantor Berita RMOLJatim, (11/10)
Ia mengungkapkan, target 6 kursi bukan hal yang tidak mungkin.
"Target kita bukan muluk-muluk. Semua jajaran pengurus di tingkat kecamatan sudah siap untuk melakukan konsolidasi ke tingkat RT," lanjutnya.
Dengan mengembangkan dan membangun struktur di tingkat 'akar rumput' tersebut, Selamet Hidayat mengaku optimis jika Nasdem bisa menjadi salah satu partai yang akan diperhitungkan.
Sementara itu, Ketua DPD Partai Nasdem Kota Probolinggo, Zulfikar Imawan mengatakan, pihaknya juga optimis Nasdem bisa memperoleh 6 kursi pada Pileg 2024 mendatang.
"Dari 3 kursi menjadi 6 kursi bukan sesuatu yang tidak mungkin terjadi. Itu sah-sah saja dalam hitungan angka politik," katanya.
Apalagi Nasdem kini, lanjut Iwan, terus melakukan konsolidasi di tingkat internal partai, sehingga jajaran pengurus hingga di tingkat kecamatan semakin solid. [Guf]
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Muslimat NU Probolinggo Soroti Rencana Lumajang Ambil Air dari Ronggojalu: Harus Dikaji Ulang
- Menteri Pekerjaan Umum Kunjungi Ruas Tol Fungsional Gending-Paiton Probowangi
- ESDM Jatim Keluarkan Surat Peringatan untuk Tambang di Probolinggo