Presiden Joko Widodo menunda pelantikan Kepala Badan Penanggulangan Bencana (BNPB) yang awalnya dijadwalkan pada Rabu (2/1).
"Mohon maaf, pelantikan kepala BNPB, tidak jadi besok, ditunda. Barusan mensesneg memberi tahu soal penundaan pelantikan Kepala BNPB yang baru," kata Staf Khusus Presiden Johan Budi SP di Jakarta, Selasa malam (1/1).Sebelumnya, melalui pesan pula Menteri Sekretaris Negara Pratikno menginformasikan hal serupa mengenai penundaan pelantikan Kepala BNPB yang baru yang rencananya akan menggantikan Laksamana Muda (Purn) Willem Rampangilei.
- Buka Wisata, Pemkab Probolinggo Bentangkan Bendera Raksasa di P30
- Mini Agrowisata Surabaya Jadi Destinasi Edukasi Favorit Anak-anak, Sehari Bisa Tembus 500 Pengunjung
- Fenomena Frozen Gunung Bromo, Gubernur Khofifah: Saatnya Menikmati Keindahan Lautan Pasir 'Salju' dari Dekat
"Menginfokan ....Besok tidak ada pelantikan ya ..... Maaf jika sudah dengar ada pelantikan," tulisnya.
"Pagi Bapak Presiden ke Lampung, lokasi bencana," tambahnya, seperti dikutip Antara.
Sebelum diputuskan ditunda, Presiden Joko Widodo dijadwalkan mengganti kepala BNPB yang semula dijabat oleh Laksamana Muda (Purn) Willem Rampangilei. Penggantian itu segera diikuti dengan pelantikan Kepala BNPB yang baru oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Letjen TNI Doni Monardo yang saat ini menjabat sebagai sekjen Dewan Ketahanan Nasional (Wantanas) disebut akan menggantikan Willem yang memimpin BNPB sejak 7 September 2015. [bdp]
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Tempat Wisata di Kolam Retensi Bale Wilwatikta Mojokerto Segera Dimanfaatkan
- Pasca Pandemi, DLHKP Kota Kediri Buka Jam Kunjung Taman Normal Kembali
- Wakil Menteri Desa Apresiasi Desa Wisata Banyuwangi