Suasana hening dan khidmat pada upacara Peringatan Kemerdekaan RI di Istana Merdeka, Kamis siang (17/8), langsung mencair, begitu penyanyi muda berbakat, Putri Ariani, tampil.
- Program Makan Bergizi Gratis Jangan Sampai Merugikan Kantin Sekolah
- Megawati Banjir Ucapan Selamat di HUT ke-78: Teruslah Merawat Bumi Pertiwi
- Demokrat: Semoga Pertemuan Ketum Parpol di Istana Kemarin Tidak Mengutak-atik Konstitusi
Peraih Golden Buzzer America's Got Talent (AGT) 2023 itu mengawali penampilan lewat lagu Melati Suci, karya cipta Guruh Soekarno Putra, yang dipersembahkan untuk sang ibunda, Fatmawati.
Antusiasme undangan begitu terasa. Sebelum melanjutkan lagu kedua, Putri Ariani memohon doa kepada seluruh rakyat Indonesia, karena bakal menjalani semi final AGT, 5 September 2023.
Memiliki suara merdu dan kepiawaian bermain piano, penyanyi difabel asal Bantul, Yogyakarta, itu pun berhasil memukau Presiden Joko Widodo dan undangan lainnya.
Putri juga menyanyikan lagu yang tengah populer, Rungkad, yang dipopulerkan Happy Asmara. Suasana di Istana Merdeka pun menjadi meriah. Ditambah tarian yang disajikan para prajurit gabungan TNI-Polri.
Selain Putri Ariani, acara juga dimeriahkan penampilan spesial dari vokal grup asal Papua M.A.C dan Shine of Black (SOB), yang merupakan grup musik hip-hop asal Jayapura.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Kondisi Ekonomi yang Tidak Menentu dan Biaya Wisuda: Beban Tambahan bagi Masyarakat Menjelang Lebaran
- Sumardi Dorong OPD Pemprov Jatim Maksimalkan Pelayanan Meski Ada Efisiensi Anggaran
- Revitalisasi Pasar Kembang Tahap Pertama Segera Dimulai, PD Pasar Surya Bangun TPS untuk Pedagang