Babak 16 besar Piala Dunia 2022 dipastikan dihadiri oleh Timnas Inggris. Kepastian itu didapat The Three Lions usai mengalahkan tetangga mereka Wales dengan skor telak 3-0, Rabu dinihari WIB (30/11).
- Beri Kuliah Umum di Inggris, Gubernur Khofifah Paparkan Kekuatan Jatim Sebagai Pusat Gravitasi Indonesia
- Protes soal Gaji, Dokter di Inggris Mogok Kerja 72 Jam
- Inggris Akan Bertemu Prancis di Perempat Final, Harry Kane: Pertarungan yang Bagus
Berbeda dengan laga-laga sebelumnya, pelatih Gareth Southgate menurunkan starting line up yang di antaranya diisi Marcus Rahsford dan Phil Foden. Putusan yang dinilai tepat karena dua pemain muda tersebut menjadi tokoh dari kemenangan Inggris atas Wales.
Sebab, 3 gol yang masuk ke gawang Wales diciptakan dua pemain yang membela dua klub asal Kota Manchester itu. Rashford memecahkan kebuntuan Inggris selama 50 menit dengan sebuah tendangan bebas.
Disusul sepakan Phil Foden satu menit kemudian, melanjutkan umpan matang sang kapten Harry Kane.
Rashford menutup kemenangan Inggris menjadi 3-0 dengan sebuah manuver yang diakhiri dengan sebuah tendangan mendatar yang masuk ke dalam gawang melalui celah kaki kiper Wales.
Hasil ini memastikan Inggris melangkah ke babak 16 besar sebagai juara Grup B. Lawan yang akan dihadapi nanti adalah Senegal, yang merupakan runner up Grup A.
Sejauh ini, Inggris dan Senegal belum pernah bertemu. Sehingga, laga yang akan digelar di Al Bayt Stadium, Senin dinihari WIB (5/12) mendatang akan berpotensi memunculkan kejutan.
Inggris 3-0 Wales
(Rashford 50', 68', Foden 51')
Wales: Danny Ward; Neco Williams (Connor Roberts 36'), Chris Mepham, Joe Rodon, Ben Davies (Joe Morrell 59'); Ethan Ampadu, Joe Allen (Rubin Colwill 81'); Gareth Bale, Aaron Ramsey, Daniel James (Harry Wilson 77'); Kieffer Moore.
Inggris: Jordan Pickford; Kyle Walker (Trent Alexander-Arnold 57'), John Stones, Harry Maguire, Luke Shaw (Kieran Trippier 65'); Jordan Henderson, Declan Rice (Kalvin Phillips 57'), Jude Bellingham; Phil Foden, Harry Kane (Callum Wilson 57'), Marcus Rashford (Jack Grealish 77').
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Kondisi Ekonomi yang Tidak Menentu dan Biaya Wisuda: Beban Tambahan bagi Masyarakat Menjelang Lebaran
- Sumardi Dorong OPD Pemprov Jatim Maksimalkan Pelayanan Meski Ada Efisiensi Anggaran
- Revitalisasi Pasar Kembang Tahap Pertama Segera Dimulai, PD Pasar Surya Bangun TPS untuk Pedagang