Lulusan PSPPI-ITI Harus Unggul dan Mampu Bersaing di Tingkat Nasional dan Internasional

Wisudawati ITI sekaligus mantan Putri Indonesia Berbakat 2022, Ir. Angelia Rizky di Graha Widya Bhakti KST B.J. Habibie Tanggerang Selatan/RMOLJatim
Wisudawati ITI sekaligus mantan Putri Indonesia Berbakat 2022, Ir. Angelia Rizky di Graha Widya Bhakti KST B.J. Habibie Tanggerang Selatan/RMOLJatim

Program Studi Program Profesi Insinyur Institut Teknologi Indonesia (PSPPI-ITI) kembali membuktikan kemampuannya dalam mencetak Sumber Daya Manusia (SDM) yang tangguh, berdaya saing tinggi, dan inovatif. Hal ini terbukti pada wisuda semester ganjil Tahun Akademik 2024/2025, di mana para lulusan insinyur PSPPI-ITI siap bersaing di sektor industri dan riset.


Wisuda ini menjadi momen penting bagi ITI yang telah berhasil meluluskan 834 insinyur sejak berdirinya PSPPI-ITI. Pada semester genap 2023/2024 saja, PSPPI-ITI meluluskan 283 insinyur sehingga mencerminkan peningkatan signifikan, baik melalui Jalur Program Reguler maupun Jalur Program Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL).

Pada Sidang Terbuka Institut Teknologi Indonesia dalam rangka Wisuda Program Profesi Insinyur yang berlangsung di Graha Widya Bhakti, KST B. J. Habibie, BRIN, Tangerang Selatan, sebanyak 242 Wisudawan-Wisudawati PSPPI-ITI resmi dilantik oleh Persatuan Insinyur Indonesia (PII) yang diwakili oleh Sekjen PII, Bapak Ir. Bambang Goeritno, M.Sc., MPA., IPU., APEC Eng.

Rektor ITI, Dr. Ir. Marzan Aziz Iskandar, IPU., ASEAN Eng. dalam sambutannya di hadapan para Wisudawan-wisudawati PSPPI-ITI menyampaikan rasa syukur atas pencapaian telah diraih. 

Ia menekankan bahwa lulusan PSPPI harus siap menghadapi tantangan global dengan terus belajar, berinovasi, serta menjaga etika profesi. 

"Inovasi dan logika dalam memecahkan masalah adalah hal yang sangat penting, terutama dalam bidang teknik dan manajemen," ujarnya dikutip Kantor Berita RMOLJatim.

Rektor ITI juga menyampaikan bahwa pencapaian kali ini merupakan hasil dari dedikasi dan semangat juang para lulusan selama menempuh pendidikan di ITI. Wisuda ini tidak hanya menjadi perayaan kelulusan, tetapi juga komitmen ITI untuk terus mendukung perkembangan SDM berkualitas di Indonesia.

Pada kesempatan lain, Ketua Umum Yayasan Pengembangan Teknologi Indonesia (YPTI), Dr. Ir. Heru Dewanto, M.Sc(Eng), IPU., ACPE., APEC.Eng, menyatakan kepada media bahwa lulusan Insinyur ITI diharapkan dapat menjadi penggerak ekonomi dan memanfaatkan aset-aset produksi untuk menciptakan peluang baru. 

"Insinyur harus mampu bersaing dengan tenaga kerja asing dan menjaga kualitas kerja serta aset sosial di Indonesia," tegasnya.

Salah satu lulusan, Ir. Angelia Rizky, S.T., M.B.A., IPP., yang juga merupakan Puteri Indonesia Berbakat 2022, berbagi kisah inspiratifnya. 

"Menjadi insinyur adalah cita-cita saya sejak kecil. Sebagai perempuan, ini adalah tantangan tersendiri untuk bersaing di era globalisasi dan berkolaborasi dengan para senior dalam memajukan teknologi dan infrastruktur di Indonesia," ungkapnya.

ITI senantiasa berkomitmen untuk terus menciptakan lingkungan belajar yang nyaman dan kondusif bagi para mahasiswanya. Bagi calon mahasiswa yang tertarik bergabung dengan Program Profesi Insinyur, pendaftaran dapat dilakukan melalui situs resmi ITI: https://iti.ac.id atau https://pmb.iti.ac.id.

ikuti terus update berita rmoljatim di google news