Di tengah menjalani proses isolasi mandiri paska dinyatakan terinfeksi virus Covid-19, Paslon Cawali-Cawawali Surabaya Machfud Arifin-Mujiaman justru mendoakan rivalnya, Eri Cahyadi-Armudji selalu sehat dan terhindar dari virus Covid-19.
- Ditetapkan Sebagai Walikota, Eri Cahyadi Bakal Wujudkan Surabaya jadi Kota Terbaik se-Indonesia
- KPU Tetapkan Eri-Armuji Menang di Pilkada Surabaya, Tim Pemenangan Erji: Prestasi yang Luar Biasa
- Menang Atas Hasil Quick Count, Eri Cahyadi Ucapkan Terima Kasih ke Warga dan Janji Lanjutkan Program
Hal itu diungkapkan Machfud Arifin saat menggelar press rilis secara virtual terkait update kesehatan dirinya bersama pasangannya dikutip Kantor Berita RMOLJatim, Jumat (11/9).
"Saya doakan semoga Pak Eri Cahyadi dan Pak Armudji sehat," kata Machfud Arifin.
Sementara itu, Dahlan Iskan yang juga ikut dalam press rilis virtual ini memuji sikap Machfud Arifin. Menurutnya, mendoakan rival politik merupakan budaya yang harus dilakukan bagi seorang pemimpin.
"Begitulah calon pemimpin yang baik, dan mendoakan paslon yang lain adalah budaya yang bagus," tandas Dahlan.
Terkait keterbukaan Machfud Arifin yang berani jujur tentang kesehatannya, Dahlan kembali memujinya.
"Saya apresiasi Paslon MA membuka persoalan ini dan tidak perlu ada yang disembunyikan," kata Dahlan.
Dengan begitu, lanjut Dahlan, Machfud Arifin sudah layak dan siap untuk memimpin Surabaya menggantikan Tri Rismaharini sebagai Wali Kota Surabaya dua periode.
"Pak MA sudah siap pimpin Surabaya," demikian Dahlan Iskan.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Bukan Konco Wingking
- Ditetapkan Sebagai Walikota, Eri Cahyadi Bakal Wujudkan Surabaya jadi Kota Terbaik se-Indonesia
- KPU Tetapkan Eri-Armuji Menang di Pilkada Surabaya, Tim Pemenangan Erji: Prestasi yang Luar Biasa