Wakil Ketua Komisi B DPRD Jawa Timur, Mahdi melakukan tebar benih ikan di Ranu Segaran Kecamatan Tiris Kabupaten Probolinggo.
- Pengunjung dan PKL Resah, Sekelompok Orang Pesta Miras di Stadion Gelora Merdeka Kraksaan
- Tragedi Cemburu Buta: Didik Bunuh Istri Usai Temukan Dugaan Perselingkuhan di Media Sosial
- Muslimat NU Probolinggo Soroti Rencana Lumajang Ambil Air dari Ronggojalu: Harus Dikaji Ulang
Penebaran benih ikan di Ranu Segaran ini sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan.
"Ada 50 ribu benih ikan yang kita sebarkan. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan dan menjaga kelestarian ekosistem alam," kata Mahdi, dikutip Kantor Berita RMOLJatim, Kamis (30/6).
Mahdi mengatakan, tebar benih 50 ribu ikan ini untuk kelangsungan ikan yang ada di Ranu Segaran Kecamatan Tiris Kabupaten Probolinggo.
"Tebar benih ini sangat baik dan harus kita tingkatkan kuantitasnya, agar ekosistem selalu terjaga dan masyarakat dapat menikmati hasilnya,” ungkap dia.
Selain itu, kata Mahdi, tebar benih ikan ini agar bisa memberi dampak positif dan meningkatkan perekonomian masyarakat.
"Semoga bisa memberikan dan meningkatkan ekonomi masyarakat," ujarnya.
Mahdi mengingatkan, agar para warga jangan pernah mengambil atau menangkap ikan dengan cara meracuninya.
"Cukup pancing saja jangan sampai meracuni sungai," pungkasnya.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Pengunjung dan PKL Resah, Sekelompok Orang Pesta Miras di Stadion Gelora Merdeka Kraksaan
- Tragedi Cemburu Buta: Didik Bunuh Istri Usai Temukan Dugaan Perselingkuhan di Media Sosial
- Muslimat NU Probolinggo Soroti Rencana Lumajang Ambil Air dari Ronggojalu: Harus Dikaji Ulang