Massa Buruh Datangi Kantor PBB, Gelar Aksi Bela Palestina 

Gerakan Pekerja Muslim Indonesia (GPMI) melakukan aksi bela Palestina/Net
Gerakan Pekerja Muslim Indonesia (GPMI) melakukan aksi bela Palestina/Net

Massa buruh yang tergabung dalam Gerakan Pekerja Muslim Indonesia (GPMI) melakukan aksi di depan Kedutaan Besar Amerika Serikat (Kedubes AS) di Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat. 


Massa buruh GPMI sudah berkumpul di Patung Kuda Arjuna Wijaya sebelum melakukan aksi solidaritas Palestina. 

Mereka terlihat membawa spanduk bertulisan 'Indonesia Worker Solidarity for Free Palestine' dan bendera Palestina. 

Guna menjamin aksi berjalan damai, pihak kepolisian dari Polda Metro Jaya pun turut mengerahkan personel ke lokasi. 

"Sebanyak 2.382 personel gabungan disiapkan," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus diberitakan Kantor Berita RMOLJakarta, Jumat (28/5).

Massa bakal memulai aksi di kantor perwakilan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), Kedubes AS, dan Kedubes Prancis. Unjuk rasa membela Palestina ini bukan yang pertama kali. 

Aksi serupa berlangsung pada Jumat (21/5). Sekitar 1.000 orang mendatangi Kedubes AS menyampaikan aspirasi membela Palestina yang tengah berkonflik dengan Israel.

ikuti terus update berita rmoljatim di google news