Jozeph Paul Zhang ditetapkan sebagai tersangka atas kasus dugaan penistaan agama oleh Bareskrim Polri. Penetapan tersangka Jozeph Zhang ini menyusul dikeluarkannya Daftar Pencarian Orang (DPO) oleh Polri kepada Interpol untuk memburu Jozeph Zhang.
- Jozeph Paul Zhang Muncul Lagi, Demokrat: Masak Negara Kalah Sama Pencundang Kayak Gini
- Selain Hina Islam, Jozeph Paul Zhang Juga Lecehkan Polri
- Statemen Jozeph Paul Zang Makin Menjadi-jadi, Harus Segera Ditindak
"Sudah tersangka ketika dimasukan sebagai DPO, untuk penetapan (tersangka) kemarin tanggal 19 April 2021," kata Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Rusdi Hartono saat dikonformasi wartawan, Selasa (20/4).
Rusdi menyampaikan, penyidik menjerat Jozeph Paul Zhang dengan UU ITE pasal 28 ayat 2 dan pasal penistaan agama 156a KUHP.
"Unsur pasal yang bisa dikenakan pertama ujaran kebencian dalam UU ITE, dan juga penodaan agama yang ada di KUHP, dikenai UU ITE khususnya pasal 28 ayat 2, kemudian KUHP tentang penodaan agama itu pasal 156 huruf a," beber Rusdi sebagaimana diberitakan Kantor Berita Politik RMOL.
Sangkaan pasal terhadap Jozeph Paul ini sama dengan yang disangkaan terhadap Basuki Tjahja Purnama alias Ahok. Saat itu, Mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahja Purnama alias Ahok ditetapkan sebagai tersangka lantaran diduga telah melakukan penistaan terhadap agama Islam soal surat Al Maidah ayat 51.
Adapun bunyi pasal ialah; Dipidana dengan pidana penjara selama-lamanya lima tahun, barang siapa dengan sengaja di muka umum mengeluarkan perasaan atau melakukan perbuatan, a. Yang pada pokoknya bersifat permusuhan, penyalahgunaan atau penodaan terhadap suatu agama yang dianut di Indonesia, b. Dengan maksud agar supaya orang tidak menganut agama apa pun juga, yang bersendikan Ketuhanan Yang Maha Esa.
Sejauh ini, Rusdi menambahkan, Polri telah melakukan koordinasi dengan Kementrian Luar Negeri dan instansi terkait termasuk Interpol untuk memburu Jozpeh Zhang yang dikabarkan berada di Jerman.
Tidak hanya itu, kata Rusdi, Bareskrim Polri juga telah melakukan serangkaian penyelidikan dengan melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah saksi ahli. Hal ini dilakukan guna menemukan peristiwa pidana dalam video Jozeph yang mengaku sebagai nabi ke-26.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Saran Refly Harun Soal Polri di Bawah Kemendagri
- Wali Kota Surabaya Eri Gandeng Polisi dan TNI Perangi Curanmor, Ajak Warga Tingkatkan Kewaspadaan
- Polri Susun Skema Rekayasa Lalin Saat Arus Balik Lebaran 2025