Sebanyak 2.241 jamaah calon haji Kabupaten Jember dipastikan berangkat dari sejumlah titik di Jember dalam tiga gelombang. Kloter (kelompok terbang) pertama asal kabupaten Jember, berangkat mulai Jum'at, 9 Mei 2025 mendatang. Sebab, mereka ini sudah harus masuk asrama haji Sukolilo Surabaya, 10 mei 2025.
- Lantik Lima Pejabat Eselon II, Gubernur Khofifah Minta Segera Adaptasi dan Tancap Gas Jalankan Program Kerja Sisa Tahun Anggaran 2023
- Dewan Pemuda Sidoarjo Launching dan Visioning Aksi Gemilang 2023, Ini Tujuannya
- Jatim Juara Umum Anugerah DEN 2023, Gubernur Khofifah: Bukti Komitmen Nyata Wujudkan Net Zero Emission 2060
Menurut Kasi PHU Kantor Kemenag Jember, Nur Sholeh, pihaknya sudah menerima jadwal pemberangkatan dari kepala Kantor Kemenag Provinsi Jawa Timur, harus masuk asrama, yakni Sabtu, 11 dan Kamis, 15 Mei 2025.
Karena itu, pihaknya menjadwal pemberangkatan jamaah calon haji Kabupaten Jember dalam 3 gelombang. Sebab, ada satu kloter di kabupaten Jember, yang sudah harus masuk asrama haji Sukolilo Surabaya pada 07.00 WIB, yakni kloter 31.
"Kami menjadwal pemberangkatan jamaah dari di Kabupaten Jember, mulai Jum'at - Sabtu, 9 -10 dan Rabu, 14 Mei 2025," ucap Nur Sholeh dikutip RMOLJatim, Sabtu, 26 April 2025.
Menurutnya sebanyak 2.241 jamaah nantinya akan akan tergabung kloter 31, kloter 32, kloter 33, kloter 34, kloter 35 dan kloter 50. Untuk kloter 31 hingga 35 sudah harus masuk asrama haji Sukolilo Surabaya, pada Sabtu, 11 Mei 2025.
Sedangkan untuk kloter 50 sudah masuk asrama haji, pada Kamis, 15 Mei 2025.
Sholeh menghimbau untuk seluruh jamaah, yang berangkat untuk selalu jaga kesehatan dan pola makan yang sehat dan jangan lupa berolahraga.
"Waktu pelaksanaannya ibadah haji sudah semakin dekat, jangan lupa menjaga kesehatan fisik dan psikis. Selain itu, makan yang teratur serta jangan lupa menjaga kebugaran Denga berolahraga ringan, agar tetap sehat," katanya.
Sementara Direktur Travel Haji dan Umroh PT Assuniah Aljauhariyah Kencong, KH Agus Ghonim Jauhari menjelaskan jama'ah calon haji tergabung KBIHU Assuniah ini, tergabung dalam kloter 31.
"Kami sudah menuntaskan pelaksanaan manasik haji. Mulai 1 mei sudah tidak ada pelatihan manasik lagi, mereka harus istirahat sambil menunggu waktu pemberangkatan. Sebab, jamaahnya harus masuk asrama haji, pada Sabtu, 10 mei 2025 pada pukul 7 pagi," katanya.
"Ada waktu istirahat selama 1 hari, yang kemudian keesokan harinya, Minggu ( 11 Mei 2025) diterbangkan ke Madinah," sambungnya.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Gubernur Khofifah Lepas Puluhan Tukik di Pulau Tabuhan Banyuwangi, Ajak Masyarakat Galakkan Konservasi Penyu di Jatim
- Warga KTP Surabaya Gunakan BPJS Tak Aktif, Dinkes: Sejak Maret 2023 Pindah Domisili ke Madura
- Karangan Bunga Duka Cita Wafatnya Lily Wahid Berjajar di Pesantren Tebuireng, Jenazah Diperkirakan Tiba Sore Hari