Upaya untuk membangkitkan pelaku industri perfilman terus didorong Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf).
- Hore! Bioskop Kembali Beroperasi Mulai Pekan Ini
- Lewati Batas Jam Operasional, Satpol PP Beri Teguran ke Bioskop XXI
Menparekraf, Sandiaga Salahuddin Uno memastikan pihaknya mendukung untuk pembukaan kembali bioskop di tengah pandemi Covid-19 yang masih mewabah.
"Pemerintah hadir dan pasang badan untuk pembukaan kembali bioskop," kata Sandiaga, seperti diberitakan Kantor Berita Politik RMOL, Senin (12/4).
Hari ini pun, politisi Gerindra ini hadir langsung ke salah satu bioskop untuk memastikan protokol kesehatan dijalankan dengan ketat.
"Hari ini kami membuktikan langsung dengan menonton film ‘Kartini’. Kami pastikan bioskop aman dan nyaman karena telah menerapkan protokol kesehatan CHSE (cleanliness, health, safety & environment)," sambungnya.
Baginya, pandemi Covid-19 yang telah melanda lebih dari setahun sudah cukup merontokkan sektor industri perfilman Tanah Air yang mengakibatkan pelaku industri terpuruk.
"Saatnya industri film bangkit, lapangan kerja kembali tercipta!" tandas Sandiaga di akun Twitternya.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Langkah Konkrit Percepatan Industri Kreatif Jawa Timur Diapresiasi Mendagri dan Menparekraf RI
- Dampingi Menparekraf Buka East Java Fashion Harmony, Pj. Gubernur Jatim Optimis Jadi Event Skala Internasional
- Sinyal Sandiaga Siap Gabung Pemerintahan Baru, PPP: Kami Masih Bersama PDIP