Tim putri olahraga tradisional Hadang Bondowoso sukses meraih medali emas dalam kejuaraan tingkat provinsi Jatim dan diarak keliling kota Bondowoso, Senin (1/11).
- Cetak 30 Gol, David Da Silva Jadi Top Scorer
- Apriyani Rahayu Diberi Hadiah Tanah, Rumah, dan Lima Ekor Sapi
- Kolaborasi Unesa, Dispora dan KONI Kabupaten Probolinggo Gagas Kampung Olahraga
Kapten tim hadang putri Bondowoso, Seftin Widia Wulandari mengatakan, pihaknya memang berhasil membawa medali emas untuk Kabupaten Bondowoso beberapa waktu lalu, ketika mengikuti Pekan Olahraga Tradisional (Portrad) Tingkat Provinsi, di Pacitan.
"Tapi, di balik itu semua kami merasa memang perhatian kepada kami masih kurang," ujarnya dikutip Kantor Berita RMOLJatim, Selasa (2/11).
Diakuinya, ia beserta teman setimnya tidak ditemui langsung oleh Bupati Bondowoso karena beberapa alasan, dan hanya staff pemerintah yang berkenan menemuinya.
"Tapi kami tetap bersemangat latihan dengan maksimal, baik secara fisik maupun mental," tambahnya.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Hujan Disertai Angin Landa Bondowoso, Banyak Pohon Tumbang Menutup Jalan dan Timpa Rumah Warga
- Usai Serah Terima Jabatan, Bupati Bondowoso Fokus Realisasikan Visi-Misi
- Penipu Mengaku Ketua DPRD Bondowoso Minta Sumbangan Jelang Kedatangan Bupati Baru